Bernardo Tavares Sulap PSM Makassar Jadi Tim Perkasa Musim Ini, Luis Milla dan Thomas Doll Mulai Angkat Tangan Kejar Gelar Juara

Unggul Tan Ngasorake - Selasa, 14 Maret 2023 | 12:50 WIB
Striker PSM Makassar, Muhammad Ramadhan Sananta (depan), sedang mengejar bola dalam laga pekan ke-29 Liga 1 2022 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, Kamis (9/3/2023).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Striker PSM Makassar, Muhammad Ramadhan Sananta (depan), sedang mengejar bola dalam laga pekan ke-29 Liga 1 2022 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, Kamis (9/3/2023).

BOLANAS.COM - Persib Bandung dan Persija Jakarta mulai menyerah dalam persaingan perebutan gelar juara Liga 1 2022-2023 dengan PSM Makassar.

PSM Makassar kini tinggal selangkah lagi meraih gelar juara Liga 1 2022-2023.

Hingga pekan ke-30, PSM Makassar masih kokoh di puncak klasemen Liga 1 2022-203.

Tim besutan Bernardo Tavares itu cukup perkasa sejauh ini dengan mengoleksi 66 poin dari 30 pertandingan.

Sementara itu, Persib Bandung di posisi kedua (53 poin), dan Persija jakarta di urutan ketiga dengan (51 poin).

Baca Juga: Kabar Pemain Abroad - Comeback dari Cedera, Elkan Baggott Langsung Cetak Gol untuk Cheltenham Town

Liga 1 2022-2023 sendiri kini hanya tersisa empat laga.

Persib dan Persija sejatinya masih memiliki kans untuk menjadi juara.

Kedua tim tersebut juga memiliki tabungan dua laga lebih banyak ketimbang PSM.

Akan tetapi, jarak 13 poin dengan PSM tampaknya membuat pelatih Persib, Luis Milla mulai realistis.

Luis Milla mengisyaratkan Persib mulai menyerah mengejar gelar juara setelah ditahan imbang Persebaya Surabaya, Senin (13/3/2023).

"Kita tidak lagi melihat skor PSM, tapi lebih baik kita fokus menyelesaikan pertandingan demi pertandingan dengan baik."

"Seperti halnya kita mulai di babak kedua (lawan Persebaya)," kata Luis Milla dikutip dari BolaSport.com, Senin (13/3/2023).

Ketimbang mengejar PSM, pelatih asal Spanyol itu meminta pemain Persib untuk menyelesaikan laga tersisa dengan baik.

Pelatih Persib Bandung, Luis Milla, sedang memantau para pemainnya dalam laga pekan ke-29 Liga 1 2022 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, Rabu (8/3/2023).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih Persib Bandung, Luis Milla, sedang memantau para pemainnya dalam laga pekan ke-29 Liga 1 2022 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, Rabu (8/3/2023).

Baca Juga: Timnas Indonesia Jumpa Burundi di FIFA Matchday, PSSI Punya Kabar Baik untuk Shin Tae-yong

Hal senada juga diungkapkan oleh pelatih Persija, Thomas Doll.

Sama seperti Persib, Persija juga mulai kehabisan bensin jelang akhir musim.

Tim Macan Kemayoran tercatat belum menang di tiga laga terakhir Liga 1 2022-2023.

Situasi ini membuat Thomas Doll mulai kibarkan bendera putih dalam perebutan gelar juara.

Thomas Doll mengaku kecewa dengan pemain Persija yang sering membuat kesalahan sendiri.

"Soal (kans juara) itu menurut saya sedikit ironis," ungkap Thomas Doll.

"Saat ini kami tidak memiliki apapun untuk dilakukan."

"Kami juga tidak bermain baik saat laga tandang di musim ini," tambahnya.

Baca Juga: Bukannya Mengejar PSM, Persija Melorot dan Justru Harus Berjibaku Amankan Tiga Besar dari Kejaran Borneo FC


Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.