Sempat Dibikin Frustasi Timnas Indonesia saat Fase Grup, Uzbekistan Sukses Juara Piala Asia U-20 2023

Nungki Nugroho - Minggu, 19 Maret 2023 | 08:37 WIB
Timnas U-20 Uzbekistan merayakan gelar juara Piala Asia U-20 2023.
UFA.UZ
Timnas U-20 Uzbekistan merayakan gelar juara Piala Asia U-20 2023.

BOLANAS.COM - Sempat dibikin frustasi timnas U-20 Indonesia saat fase grup, Uzbekistan resmi menjadi juara Piala Asia U-20 2023.

Timnas Uzbekistan sukses mengamankan gelar juara Piala Asia U-20 2023 usai menumbangkan Irak di final.

Tim tuan rumah mengalahkan timnas U-20 Irak lewat gol tunggal Umarali Rahmonaliyev penalti di Stadion Milliy, Tashkent, Sabtu (18/3/2023).

Ini menjadi gelar pertama Uzbekistan untuk level Piala Asia U-20.

Baca Juga: Selangkah Lagi Catatkan Rekor Baru, David da Silva Punya Misi Khusus di Laga Persib kontra Dewa United

Tidaklah mudah bagi Uzbekistan untuk bisa melangkah ke partai puncak Piala Asia U-20 2023.

Pada laga perdana saat fase grup Uzbekistan harus susah payah mengalahkan Suriah dengan kedudukan akhir 2-0.

Pertandingan kedua, Uzbekistan mampu menang tipis 1-0 atas Irak yang kemudian menjadi lawannya kembali di final.

Momen paling berat dijalani Uzbekistan pada laga pamungkas melawan timnas U-20 Indonesia.

Baca Juga: Jor-joran Indonesia dan Malaysia Berburu Lawan FIFA Matchday, Ada Bintang LaLiga hingga Juara Piala Dunia

Laga tersebut sangat menentukan karena Uzbekistan tak boleh kalah untuk bisa lolos ke babak delapan besar.

Uzbekistan dibuat kesulitan oleh pertahanan Indonesia sehingga dipaksa bermain imbang 0-0.

Hasil tersebut cukup untuk meloloskan Uzbekistan sebagai juara Grup A Piala Asia U-20 2023.

Pelatih Uzbekistan, Ravshan Hayrdarov, pun memuji ketangguhan racikan Shin Tae-yong saat bersua timnas Indonesia.

Baca Juga: Hasil Liga 1 - PSS Sleman Buat Kejutan, Borneo FC Gagal Pangkas Poin dengan Persib

Bek Persib Bandung, Robi Darwis, berduel dengan pemain Uzbekistan saat membela timnas U-20 Indonesia di Piala Asia U-20 2023.
THE-AFC.COM
Bek Persib Bandung, Robi Darwis, berduel dengan pemain Uzbekistan saat membela timnas U-20 Indonesia di Piala Asia U-20 2023.

"Laga melawan Indonesia sangat penting bagi kami. Itu sebabnya kami memfokuskan semua perhatian kami pada game ini. Kami bertujuan untuk memenangkan pertandingan, tetapi kami gagal memanfaatkan beberapa peluang," ucap Ravshan Hayrdarov dikutip dari UFA.

Skuadnya dibuat frustasi oleh pertahanan hebat yang dipertontonkan Muhammad Ferarri dkk.

Kiper Indonesia, Daffa Rasya, tampil memukau pada laga tersebut dengan mencatatkan 4 saves penting.

"Lawan kami juga memainkan permainan yang hebat, mereka bermain bagus di pertahanan," pungkas pelatih berusia 61 tahun tersebut.

Di perempat final, Uzbekistan sukses memulangkan Australia lewat drama adu penalti.

Skor imbang 1-1 bertahan hingga waktu normal, sehingga dilanjutkan ke babak adu penalti yang dimenangkan Uzbekistan dengan kedudukan akhir 5-4.

Baca Juga: Hasil Liga 1 - Satu Lagi Tim Besar Keok Lawan Persik Kediri, Persebaya Catatkan Enam Laga Tanpa Kemenangan

Berlanjut ke semifinal, Uzbekistan kembali dipertemukan tim dengan pertahanan tangguh seperti Indonesia yakni Korea Selatan.

Mereka dipaksa bermain imbang 0-0 hingga babak tambahan waktu berakhir.

Lagi-lagi keberuntungan berpihak pada The White Wolves, mereka sukses memenangi babak adu penalti atas Korsel dengan skor akhir 3-1.

Korea Selatan dan Indonesia menjadi dua tim yang tak bisa dibobol oleh Uzbekistan di ajang ini.

Di final Uzbekistan kembali berjumpa Irak yang merupakan rivalnya di Grup A bersama timnas Indonesia.

Gol penalti Umarali Rahmonaliyev pada menit ke-72 sukses membawa Uzbekistan mengamankan titel juara edisi ke-41 Piala Asia U-20 tersebut.

Uzbekistan pun berangkat dengan kepala tegak ke Piala Dunia U-20 yang akan digelar di Indonesia pada Mei-Juni mendatang.

Terdapat lima wakil Asia di ajang tersebut yakni Indonesia, Uzbekistan, Irak, Korea Selatan, dan Jepang.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)


Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.