Menit Main Boleh Sedikit, Arthur Irawan Mainkan Peran Besar dalam Revolusi Penuh Rekor Persik Kediri

Najmul Ula - Sabtu, 8 April 2023 | 13:46 WIB
Pemain Persik Kediri, Arthur Irawan, saat menghadiri sesi jumpa pers setelah laga pekan ke-29 Liga 1 2022 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, Rabu (8/3/2023).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pemain Persik Kediri, Arthur Irawan, saat menghadiri sesi jumpa pers setelah laga pekan ke-29 Liga 1 2022 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, Rabu (8/3/2023).

Dengan tambahan 27 poin secara ekspres, Persik mengubah posisinya dari penghuni zona degradasi menjadi penghuni top half.

Jika pada putaran pertama Persik sempat menghuni zona merah, mereka kini nyaman di peringkat sembilan dengan 44 poin.

Capaian tersebut tidak bisa dilepaskan dari Arthur Irawan, yang sempat marah pada performa tim pada putaran pertama.

"Putaran kedua rombak, banyak yang gak layak pake jersey ini," tulis Arthur di Instagram Story (14/12/2022).

Pernyataan Arthur tersebut diikuti dengan perombakan di bursa transfer tengah musim.

Selebrasi Arthur Irawan usai mencetak gol untuk Persik Kediri ke gawang Dewa United pada pekan ke-32 Liga 1 2022/2023.
PERSIKFC
Selebrasi Arthur Irawan usai mencetak gol untuk Persik Kediri ke gawang Dewa United pada pekan ke-32 Liga 1 2022/2023.

Dua pemain asing didepak, yaitu Arthur Felix dan Joanderson, dengan enam pemain lokal ditendang.

Nama yang tersingkir dari Persik pada putaran kedua meliputi Adi Satryo, Muhammad Ridwan, Fandry Imbiri, Rahel Radiansyah, Samsul Arifin, dan Muhammad Rifaldi.

Kepergian pemain tersebut dikompensasi dengan kedatangan 12 pemain, termasuk dua pemain asing Anderson Carneiro dan Flavio Silva.

Baca Juga: Tak Ada Sanksi Pembekuan, Saat yang Tepat untuk Perpanjang Kontrak Shin Tae-yong Demi Piala Dunia 2026


Editor : Najmul Ula
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.