Ronaldo Kwateh Datang, Lini Depan Timnas U-22 Indonesia Makin Lengkap Jelang Jumpa Lebanon

Unggul Tan Ngasorake - Jumat, 14 April 2023 | 11:51 WIB
Ronaldo Kwateh tampak menghadiri untuk nonton laga Turnamen Mini Internasional antara timnas U-20 Indonesia versus timnas U-20 Fiji di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Jumat (17/2/2023).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Ronaldo Kwateh tampak menghadiri untuk nonton laga Turnamen Mini Internasional antara timnas U-20 Indonesia versus timnas U-20 Fiji di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Jumat (17/2/2023).

BOLANAS.COM - Skuad timnas U-22 Indonesia dipastikan makin lengkap jelang melawan Lebanon usai Ronaldo Kwateh merapat.

Timnas U-22 Indonesia terus melakukan persiapan jelang tampil di SEA Games 2023.

Setelah bermain imbang melawan Bhayangkara FC, timnas U-22 Indonesia akan kembali menggelar laga uji coba.

Kali ini giliran Lebanon yang akan menjadi lawan timnas U-22 Indonesia.

Pertandingan timnas U-22 Indonesia melawan Lebanon rencananya akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jumat (14/4/2023).

Baca Juga: Persikabo 1973 Jadi Lawan Terakhir, Kiper Persib Resmi Umumkan Gantung Sepatu

Jelang laga ini, pelatih timnas U-22 Indonesia, Indra Sjafri, bisa sedikit bernafas lega.

Pasalnya, skuad timnas U-22 Indonesia makin lengkap dengan kedatangan pemain yang berkarier di luar negeri.

Ronaldo Kwateh menjadi pemain dari luar negeri pertama yang gabung skuad timnas U-22 Indonesia.

Pemain yang kini bermain di klub Turki, Bodrumspor itu terlihat sudah latihan bersama Garuda Muda pada Rabu (13/4/2023).


Editor : Unggul Tan Ngasorake
Sumber : YouTube PSSI
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.