Tak Masuk Timnas Singapura, Anak Fandi Ahmad Justru Semangati Marselino Ferdinan di SEA Games 2023

Najmul Ula - Senin, 24 April 2023 | 14:32 WIB
Skuad timnas Singapura merayakan gol Ilhan Fandi ketika uji coba melawan Maladewa jelang Piala AFF 2022.
FASINGAPORE
Skuad timnas Singapura merayakan gol Ilhan Fandi ketika uji coba melawan Maladewa jelang Piala AFF 2022.

BOLANAS.COM - Ilhan Fandi mendukung Marselino Ferdinan di SEA Games 2023, duo Indonesia-Singapura menjadi maskot baru KMSK Deinze.

Ilhan Fandi tampak mengalihkan dukungan kepada Marselino Ferdinan setelah tak masuk skuat timnas Singapura U-22.

Dalam usia 20 tahun, Ilhan Fandi seharusnya menjadi pemain kunci timnas Singapura U-22 di ajang SEA Games 2023 Kamboja.

Sayangnya, skenario anak ketiga Fandi Ahmad menjadi andalan timnas Singapura U-22 terpaksa dikubur akibat cedera.

Baca Juga: Lima DNA Juara dalam Skuad Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2023

Saat mengalami cedera ACL di Piala AFF 2022, Ilhan Fandi sudah diumumkan bakal bergabung klub Belgia, KMSK Deinze.

Artinya, Ilhan lebih dulu diamankan KMSK Deinze, sebelum klub berkostum oranye hitam itu mendatangkan Marselino.

Cedera ACL yang didapat Ilhan membuatnya harus menunda debut di KMSK Deinze, kemungkinan hingga musim depan.

Cedera itu pula yang membuat Ilhan tak bisa membela timnas Singapura U-22 di SEA Games 2023, lantaran masih berada dalam tahap pemulihan.

Baca Juga: Pantas Saja Tinggalkan Eropa Demi Klub Indonesia, Witan: Puasa Sendiri, Lebaran Pun Sendiri

Singapura tergabung di grup neraka Grup B SEA Games 2023, bersama Thailand, Vietnam, Malaysia, dan Laos.

Andai Ilhan dapat berpartisipasi, The Young Lions bakal lebih mudah menghadapi tim-tim terkuat Asia Tenggara itu.

Untuk sementara Ilhan hanya bisa menjalani hari-hari dengan melahap menu pemulihan di KMSK Deinze, di mana ia baru tiba dua pekan yang lalu.

Meski baru sebentar di Deinze, ia tampak langsung menjalin persahabatan erat dengan wonderkid sesama Asean, Marselino Ferdinan.

Berbeda dengan Ilhan, Marselino langsung memberikan dampak di tim utama Deinze pada tiga bulan pertamanya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by KMSK Deinze (@kmskdeinze)

Marselino meninggalkan Deinze ke SEA Games 2023 dengan berbekal empat penampilan dan satu gol di kasta dua Liga Belgia.

Kesamaan latar belakang, sekaligus berasal dari negara dengan pasar potensial, membuat Deinze menjadikan Ilhan dan Marselino sebagai "ujung tombak" di media sosial.

Terdapat dokumenter garapan Playsia TV yang memperlihatkan Ilhan dan Marselino jalan-jalan di kota Deinze.

Baca Juga: Gol Debut di KMSK Deinze, Marselino Ferdinan Resmi Jadi Pemain Indonesia Tercepat Cetak Gol di Eropa

Dua wonderkid Asia Tenggara itu terlihat menikmati kebersamaan di tanah rantau.

Bahkan setelah Marselino pamit meninggalkan Deinze untuk membela timnas Indonesia, Ilhan turut menyemangati.

"Semoga sukses kawanku Marselino, berharap yang terbaik untukmu dan semoga selamat sampai tujuan," tulis Ilhan di Instagram Story (23/4/2023).

"Sampai jumpa musim depan," tandasnya.

Ilhan yang berposisi gelandang serang bisa menjadi rekan duet Marselino di lini tengah KMSK Deinze pada Liga Belgia 2023/24.

Baca Juga: Percuma Marselino ke Indonesia, Tak Sempat Berlatih Lantaran Timnas U-22 Langsung Berangkat Kamboja


Editor : Najmul Ula
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.