Hasil Lengkap Piala Dunia U-20 2023 - Israel Lolos Dramatis, Tersisa Dua Wakil Asia di Babak 16 Besar

Nungki Nugroho - Senin, 29 Mei 2023 | 20:40 WIB
Piala Dunia U-20 2023 sudah menyelesaikan fase grup dengan Uzbekistan dan Israel bakal bertemu di babak 16 besar.
TWITTER @FTALENTSCOUT
Piala Dunia U-20 2023 sudah menyelesaikan fase grup dengan Uzbekistan dan Israel bakal bertemu di babak 16 besar.

BOLANAS.COM - Timnas U-20 Israel lolos secara dramatis, hanya tersisa dua wakil Benua Asia pada babak 16 besar Piala Dunia U-20 2023.

Piala Dunia U-20 2023 yang berlangsung di Argentina telah memasuki babak 16 besar.

Turnamen yang batal digelar di Indonesia itu hanya menyisakan dua wakil Asia.

Dua utusan Benua Asia yang akan bertarung di babak 16 besar Piala Dunia U-20 2023 adalah Uzbekistan dan Korea Selatan.

Baca Juga: Sinyal Shin Tae-yong Tak Diperpanjang, Erick Thohir Pindahkan Kiblat Sepakbola Indonesia dari Korea ke Jepang

Sementara itu, timnas U-20 Jepang harus angkat koper usai menelan kekalahan tragis atas Israel.

Timnas U-20 Israel menang 2-1 pada laga penentuan lawan Jepang berkat gol dramatis Omer Senior pada menit ke-90+1.

Padahal Israel bermain dengan 10 pemain sejak menit ke-68 usai Ran Binyamin diganjar kartu merah.

Israel yang sempat diragukan akhirnya lolos ke 16 besar sebagai runner-up Grup C dengan torehan empat poin.

Baca Juga: Jumpa Malaysia, Ketum PSSI Optimistis Timnas Melangkah Mulus di Piala AFF U-23 2023

Di babak 16 besar, Israel akan bersua dengan Uzbekistan pada 31 Mei 2023.

Timnas U-20 Uzbekistan lolos usai menjadi runner-up Grup A dengan torehan empat poin.

Juara Piala Asia U-20 2023 itu unggul produktivitas gol dari Selandia Baru yang membukukan poin sama.

Sedangkan tuan rumah Argentina lolos sebagai juara Grup A dengan poin sempurna.

Seperti diketahui, Uzbekistan merupakan salah satu lawan timnas U-20 Indonesia di fase grup Piala Asia U-20 2023.

Marselino Ferdinan dkk sebenarnya mampu menahan imbang Uzbekistan yang bertindak sebagai tuan rumah di ajang tersebut.

Sayangnya, skuad Garuda Nusantara gagal lolos ke babak berikutnya karena kalah head to head dari Irak.

Imbasnya Indonesia pun gagal menembus empat besar untuk mendapat slot ke Piala Dunia U-20 2023.

Baca Juga: Info Tiket FIFA Matchday Indonesia Vs Argentina - Hanya Dijual Tiga Hari, Berikut Harga Lengkapnya

Tiket gratis lewat status tuan rumah pun sirna setelah dibatalkan oleh FIFA.

Penolakan terhadap Israel disinyalir menjadi alasan FIFA memindahkan tuan rumah ke Argentina.

Kini Piala Dunia U-20 memasuki babak 16 besar yang akan dipertandingkan pada 31 Mei hingga 2 Juni 2023.

Berikut hasil dan jadwal 16 besar Piala Dunia U-20 2023:

Grup A

Pos Team Pld W D L GF GA GD Pts
1 Argentina (lolos) 3 3 0 0 10 1 +9 9
2 Uzbekistan (lolos) 3 1 1 1 5 4 +1 4
3 New Zealand (lolos) 3 1 1 1 3 7 −4 4
4 Guatemala 3 0 0 3 0 6 −6 0

Grup B

Pos Team Pld W D L GF GA GD Pts
1 United States (lolos) 3 3 0 0 6 0 +6 9
2 Ecuador (lolos) 3 2 0 1 11 2 +9 6
3 Slovakia (lolos) 3 1 0 2 5 4 +1 3
4 Fiji 3 0 0 3 0 16 −16 0

Grup C

Pos Team Pld W D L GF GA GD Pts
1 Colombia (lolos) 3 2 1 0 5 3 +2 7
2 Israel (lolos) 3 1 1 1 4 4 0 4
3 Jepang 3 1 0 2 3 4 −1 3
4 Senegal 3 0 2 1 2 3 −1 2

Grup D

Pos Team Pld W D L GF GA GD Pts
1 Brazil (lolos) 3 2 0 1 10 3 +7 6
2 Italy (lolos) 3 2 0 1 6 4 +2 6
3 Nigeria (lolos) 3 2 0 1 4 3 +1 6
4 Dominican Republic 3 0 0 3 1 11 −10 0

Grup E

Pos Team Pld W D L GF GA GD Pts
1 England (lolos) 3 2 1 0 4 2 +2 7
2 Uruguay (lolos) 3 2 0 1 7 3 +4 6
3 Tunisia (lolos) 3 1 0 2 3 2 +1 3
4 Iraq 3 0 1 2 0 7 −7 1

Grup F

Pos Team Pld W D L GF GA GD Pts
1 Gambia (lolos) 3 2 1 0 4 2 +2 7
2 South Korea (lolos) 3 1 2 0 4 3 +1 5
3 France 3 1 0 2 5 5 0 3
4 Honduras 3 0 1 2 4 7 −3 1

31 Mei 2023

USA U-20 Vs Selandia Baru U-20 (00.30 WIB)
Uzbekistan U-20 Vs Israel U-20 (04.00 WIB)

1 Juni 2023

Kolombia U-20 Vs Slovakia U-20 (00.30 WIB)
Brasil U-20 Vs Tunisia U-20 (04.00 WIB)
Argentina U-20 Vs Nigeria U-20 (00.30 WIB)
Inggris U-20 Vs Italia U-20 (04.00 WIB)

2 Juni 2023

Gambia U-20 Vs Uruguay U-20 (00.30 WIB)
Ekuador U-20 Vs Korea Selatan U-20 (04.00 WIB)


Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.