Bursa Transfer Liga 1 - Persis Solo Resmi Umumkan Bergabungnya Striker Timnas Indonesia

Nungki Nugroho - Kamis, 8 Juni 2023 | 00:02 WIB
Striker timnas Indonesia, Ramadhan Sananta, diperkenalkan sebagai pemain baru Persis Solo jelang Liga 1 2023/2024.
PERSIS.CO.ID
Striker timnas Indonesia, Ramadhan Sananta, diperkenalkan sebagai pemain baru Persis Solo jelang Liga 1 2023/2024.

"Saya harus bekerja keras ke depannya dan semoga dapat memberikan hasil yang terbaik untuk diri saya sendiri dan juga tim," imbuhnya.

Tidak akan mudah bagi Sananta untuk menembus skuad utama Laskar Sambernyawa.

Pasalnya, Persis masih memiliki striker asing senior, Fernando Rodriguez, yang selalu menjadi pilihan pada musim lalu.

Fernando juga memiliki kedekatan dengan pelatih Persis, Leonardo Medina, yang sebelumnya sama-sama memperkuat Johor Darul Takzim.

Sananta berjanji akan kerja keras agar bisa menjadi pilihan pelatih asal Uruguay tersebut.

"Saya harus lebih fokus dan bekerja keras untuk menghadapi tantangan-tantangan selanjutnya di depan."

"Saya harus menunjukkan hasil terbaik di setiap sesi latihan agar dapat menjadi pilihan utama dari pelatih," tegasnya.

Penyerang berusia 21 tahun itu ingin membawa Persis seperti PSM musim lalu.

"Semoga dapat memberikan kontribusi yang baik untuk tim. Semoga kita dapat menyelesaikan musim dengan berada di papan atas," pungkas Sananta.

Direktur Olahraga Persis, Edwin Klok, menyatakan bahwa Sananta menerima dengan baik tawaran dari manajemen dan pelatih saat skema perekrutan.

"Sananta bisa memilih klub lain dengan tawaran yang lebih tinggi, namun ia memilih Persis karena rencana yang kita tawarkan membuatnya sangat tertarik."

"Leo dan saya sudah berbincang dengan Sananta dan beberapa teman-temannya yang ada di sini juga meyakinkan ia untuk menjadi bagian dari Laskar Sambernyawa," jelas Edwin Klok.

Kehadiran Sananta kian menambah daftar pemain jebolan timnas kelompok usia setelah sebelumnya ada Arkhan Kaka, Irfan Jauhari, Kanu Helmiawan, Hamsa Lestaluhu, dan Erlangga Setyo.


Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.