Tokyo Verdy Tak Mainkan Pratama Arhan Bukan karena Kalah Saing, Tapi Dilepas Lebih Cepat ke FIFA Matchday

Najmul Ula - Selasa, 13 Juni 2023 | 18:00 WIB
Bek timnas Indonesia, Pratama Arhan, merayakan gol Tokyo Verdy ke gawang Gunma di Piala Emperor pada Rabu (7/6/2023).
TOKYOVERDY
Bek timnas Indonesia, Pratama Arhan, merayakan gol Tokyo Verdy ke gawang Gunma di Piala Emperor pada Rabu (7/6/2023).

Selain rutin memberi ancaman dalam situasi open play di sektor kiri, publik Jepang juga berkesempatan melihat spesialisasi Arhan.

Ia melepas lemparan jauh pada menit ke-84, yang berbuah gol untuk kemenangan Tokyo Verdy!

Dengan modal performa man of the match tersebut, fans Indonesia berekspektasi sang idola akan kembali diberi kesempatan pada laga J2 League.

Nyatanya tidak demikian yang terjadi, karena pelatih Hiroshi Jofuku tak menyertakan Arhan saat melawan Okayama.

Tokyo Verdy menang dengan skor 1-2, tetapi tak ada kepuasan dari fans Indonesia karena tak ada Arhan di skuat.

Pratama Arhan saat menjalani sesi latihan dengan timnas Indonesia.
PSSI
Pratama Arhan saat menjalani sesi latihan dengan timnas Indonesia.

Arhan kemudian menjelaskan sendiri ketiadaannya dalam skuat Tokyo Verdy, yaitu karena ia sudah dilepas ke timnas Indonesia.

"Saya terbang dari Jepang tanggal 10 malam," ujar Arhan di laman resmi PSSI.

"Sampai di sini tadi (Minggu) jam 10 pagi saya sudah di hotel," sambungnya.

Baca Juga: Ada Urawa Reds, Berikut Jalur Berliku Bali United Menuju Fase Grup Liga Champions Asia


Editor : Najmul Ula
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.