Kata Erick Thohir soal Messi Absen di Laga Indonesia Vs Argentina: Kita Bukan Lawan Messi All Star

Nungki Nugroho - Rabu, 14 Juni 2023 | 12:28 WIB
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, sedang memberikan sambutan di Lapangan BRILiab Stadium, Fatmawati, Jakarta, Selasa (30/5/2023) malam.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, sedang memberikan sambutan di Lapangan BRILiab Stadium, Fatmawati, Jakarta, Selasa (30/5/2023) malam.

BOLANAS.COM - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, memberikan komentar terkait kedatangan Argentina yang tak akan diperkuat Lionel Messi untuk lawan timnas Indonesia.

Timnas Indonesia akan menjamu Argentina dalam agenda FIFA Matchday, Senin (19/6/2023).

Pertandingan antara Indonesia dan Argentina disaksikan langsung oleh 60 ribu suporter di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta.

Sebelum melawan Indonesia, Argentina dijadwalkan menghadapi Australia di Beijing, China, pada 15 Juni 2023.

Baca Juga: Lionel Messi Batal Main Lawan Timnas Indonesia? Berikut Skuad Cadangan yang Bisa Disiapkan Argentina

Lionel Messi tampak hadir dalam kunjungan La Albiceleste ke negeri Tirai Bambu tersebut.

La Pulga dikabarkan masuk dalam line-up racikan Lionel Scaloni pada laga tersebut.

Setelah merampungkan duel dengan Australia, rombongan timnas Argentina akan terbang ke Jakarta.

Namun tidak untuk Lionel Messi yang dikabarkan bakal menghabiskan waktu untuk liburan.

Baca Juga: Indonesia Vs Palestina - Racikan STY Sudah Diintai Setahun Terakhir, Mampu Singkirkan Wakil Timur Tengah di Piala Asia

Dilansir Bolanas.com dari TYC Sports, Messi akan mengambil liburan setelah menjalani musim panjang bersama Paris Saint-Germain.

Eks pemain Barcelona itu juga mempersiapkan diri untuk bergabung dengan tim barunya di Liga Amerika, Inter Miami.

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, tidak begitu terkejut mendengar kabat tersebut.

Menteri BUMN itu justru menegaskan kepada khalayak bahwa timnas Indonesia tidak bertanding untuk melawan Messi All Star.

Baca Juga: Jadwal FIFA Matchday Tim Asia Tenggara - Lawan Timnas Indonesia Paling Jomplang Dibandingkan Negeri Tetangga

Lionel Messi saat duduk di bangku cadangan timnas Argentina. Nama Messi bergemuruh di stadion ketika Inter Miami menelan kekalahan keenam beruntun di MLS (10/6/2023).
JASON REDMOND/AFP
Lionel Messi saat duduk di bangku cadangan timnas Argentina. Nama Messi bergemuruh di stadion ketika Inter Miami menelan kekalahan keenam beruntun di MLS (10/6/2023).

"Saya sudah menyampaikan sejak awal, kita ini pertandingan timnas Argentina dan timnas Indonesia," tegas Erick Thohir.

"Kalau timnas Indonesia sama Messi saja berarti pertandingan tim nasional dan Messi All Star, Beda," imbuhnya.

"Saya hanya bisa berdoa Messi terbang, mendarat, bermain, kan itu yang bisa saya lakukan. Jadi ini bukan pertandingan Indonesia melawan Messi All Star," jelas Erick Thohir.

Ia menegaskan kembali bahwa laga melawan Argentina merupakan momen untuk meningkatkan mental timnas Indonesia.

Pasalnya, skuad Garuda akan menghadapi pemain-pemain top Eropa seperti Angel Di Maria, Julian Alvarez, hingga Rodrigo De Paul.

Argentina juga baru saja meraih gelar juara Piala Dunia 2022 di Qatar yang menempatkan mereka sebagai ranking pertama FIFA.

"Saya sudah berjanji kalau ada delapan FIFA Matchday, tujuh mencari ranking, satu mencari peningkatan mental," tutur Erick Thohir.

Sebelum melawan Argentina, timnas Indonesia akan menghadapi Palestina pada sore ini di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya.

Baca Juga: Indonesia Vs Palestina - Tak Ingin Timnas Kalah, Ini Pesan Khusus Erick Thohir Jelang Laga

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)


Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.