Setelah Persis dan Persija, Kini PSIS Ikut Undang Tim Top Luar Negeri untuk Laga Pramusim Liga 1

Najmul Ula - Jumat, 16 Juni 2023 | 22:27 WIB
Bali United Vs Visakha FC di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali
AFC Media
Bali United Vs Visakha FC di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali

BOLANAS.COM - PSIS Semarang mengundang klub raksasa Kamboja untuk laga pramusim, mengikuti langkah Persis Solo dan Persija Jakarta.

Klub Liga 1 diuntungkan ketiadaan Piala Presiden, dengan bebas mendatangkan klub luar negeri untuk pertandingan pramusim.

Di masa lalu, ajang Piala Presiden atau Piala Menpora membuat klub terkungkung karena cuma melawan sesama partisipan Liga 1.

Kini setelah ajang pramusim yang dilebih-lebihkan itu tiada, klub Liga 1 mulai "berkenalan" dengan klub berkualitas luar negeri.

Baca Juga: Tak Kesampaian Hadapi Asnawi di Korea, Pemain Jeonbuk Akhirnya Jumpa Pemain Indonesia di Manahan

Dimulai dari Persis Solo, klub milik Kaesang Pangarep yang mendatangkan tim paling jauh.

Persis Solo akan menjamu tim asal Korea Selatan, Jeonbuk Hyundai Motors, dalam laga uji coba pada Sabtu (17/6/2023).

Jeonbuk Hyundai Motors merupakan klub dengan koleksi juara K-League dan Liga Champions Asia, walau besok mereka cuma menurunkan tim cadangan.

Sebelumnya, Persis juga sempat berguru pada Johor Darul Takzim pada jeda musim Liga 1 2022/23.

Baca Juga: Kontrasnya Winger Kiri Timnas Indonesia di Babak I dan II, Witan Tidak Sajikan Performa Seperti Struick

Berlanjut ke Persija Jakarta, klub ibukota melanjutkan tradisi sejak musim lalu dengan mengundang klub Thailand.

Jika pada musim lalu Chonburi mendapat kesempatan, kini giliran Ratchaburi yang bakal menjajal rumput Jakarta.

Laga Persija Jakarta kontra Ratchaburi bakal digelar di Jakarta International Stadium pada 25 Juni mendatang.

Melihat tanggal pertandingan, Thomas Doll kemungkinan besar akan menjadikan laga itu sebagai persiapan final menyambut Liga 1.

Setelah Persis dan Persija, upaya "studi banding" dengan klub luar negeri juga dilakukan PSIS Semarang.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by PSIS Semarang (@psisfcofficial)

PSIS Semarang memilih klub raksasa Kamboja yang memiliki delapan titel Liga Kamboja, yaitu Phnom Penh Crown.

"PSIS akan menghadapi Phnom Penh Crown FC dalam laga bertajuk launching match," demikian rilis PSIS di media sosial.

"Phnom Penh Crown FC adalah tim papan atas asal Kamboja yang baru saja menjuarai Cambodian League Cup 2023."

Baca Juga: Satu Permintaan Khusus Shin Tae-yong untuk Pemain Timnas Indonesia Jelang Lawan Argentina

Suporter boleh saja mencibir sepak bola Kamboja berada di bawah level Indonesia, tetapi perkembangan terkini menyatakan sebaliknya.

Kamboja cuma kalah 1-2 dari Indonesia di Piala AFF 2022, dan Visakha FC membantai Bali United dengan skor 5-2 di Piala AFC 2022.

Jadi, Phnom Penh Crown FC bakal menjadi ujian serius bagi PSIS yang dibesut Gilbert Agius menjelang Liga 1 2023/24.

Pihak Mahesa Jenar belum mengumumkan jadwal pertandingan, lantaran masih menunggu izin kepolisian.

Benang merah yang bisa ditarik, klub Indonesia diuntungkan dengan penghapusan turnamen pramusim semacam Piala Presiden.

Apabila jadwal Liga 1 disesuaikan dengan kompetisi Eropa (dimulai akhir Juli atau Agustus), akan ada lebih besar kemungkinan klub Indonesia menghadapi klub Eropa.

Baca Juga: Lempar Tanggung Jawab, Shin Tae-yong Anggap Finishing Mandul Bukan Salah Pelatih Timnas Indonesia


Editor : Najmul Ula
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.