Tertular Penyakit Pemain Indonesia di Eropa, Wonderkid Persija Putuskan Pulang ke Tanah Air

Nungki Nugroho - Rabu, 5 Juli 2023 | 17:53 WIB
Pemain timnas U-19 Indonesia, Barnabas Sobor, nampak hadir berlatih di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, 2 Maret 2022.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pemain timnas U-19 Indonesia, Barnabas Sobor, nampak hadir berlatih di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, 2 Maret 2022.

BOLANAS.COM - Wonderkid Persija Jakarta, Barnabas Sobor, memutuskan untuk pulang ke Tanah Air setelah sempat direkrut klub Lithuania, FK Riteriai.

Barnabas Sobor memang telah dipinjamkan Persija ke FK Riteriai pada Maret 2023.

Pemain timnas U-20 Indonesia itu dipersiapkan untuk merumput bersama tim FK Riteriai B.

Ia ditargetkan untuk memperkuat FK Riteriai hingga akhir musim 2023.

Baca Juga: Blunder Transfer PSM Makassar, Bernardo Tavares Telan Ludah Sendiri usai Tahan Imbang Persija?

Namun, Barnabas Sobor tampaknya sudah tidak bisa bertahan lama di tim yang mentas di kasta tertinggi Liga Lithuania tersebut.

Setelah menjalani latihan dengan FK Riteriai, Barnabas Sobor memutuskan untuk pulang ke Tanah Air pada Juli ini.

Dalam unggahannya, FK Riteriai menjelaskan alasan pemain asal Papua itu menyudahi masa peminjaman.

"Karena keadaan keluarga yang tidak menguntungkan, Barnabas Sobor mengucapkan selamat tinggal kepada para Ksatria dan tidak dapat mewakili tim," tulis FK Riteriai pada Selasa (4/7/2023).

Baca Juga: Jabatan Baru Erick Thohir Setelah Menteri BUMN dan Ketum PSSI: Ketua Komite Wasit!


Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.