Asian Games 2023 Jadi Ajang Pembuktian Pemain Lokal, Erick Thohir: Kita Tidak Target Apa-apa

Nungki Nugroho - Rabu, 5 Juli 2023 | 18:56 WIB
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, sedang memberikan keterangan kepada awak media di Menara Danareksa, Gambir, Jakarta Pusat, Rabu (5/7/2023) siang.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, sedang memberikan keterangan kepada awak media di Menara Danareksa, Gambir, Jakarta Pusat, Rabu (5/7/2023) siang.

BOLANAS.COM - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, telah bersabda bahwa Asian Games 2023 menjadi peluang pemain muda untuk membuktikan kualitas di mata Asia.

Erick Thohir, mengatakan bahwa pemain-pemain muda Indonesia harus memiliki jenjang karier yang berkelanjutan di tim nasional.

Hal ini penting untuk meningkatkan kualitas dan kinerja timnas di berbagai ajang internasional.

Erick Thohir menyampaikan hal ini terkait dengan persiapan timnas U-22 Indonesia yang akan berpartisipasi di Asian Games 2023 di Hangzhou, China, pada 23 September hingga 8 Oktober.

Baca Juga: Tertular Penyakit Pemain Indonesia di Eropa, Wonderkid Persija Putuskan Pulang ke Tanah Air

Erick Thohir menegaskan bahwa timnas U-22 Indonesia akan dilatih oleh Indra Sjafri.

Ia telah berpesan kepada Indra Sjafri untuk memprioritaskan pemain muda lokal di ajang tersebut

"Kami sepakat dengan coach Indra Sjafri untuk memprioritaskan pemain muda di Asian Games," kata Erick Thohir dikutip dari Antara News.

"Supaya mereka punya jenjang peningkatan kualitas dan kepercayaan diri," tambahnya.

Baca Juga: Blunder Transfer PSM Makassar, Bernardo Tavares Telan Ludah Sendiri usai Tahan Imbang Persija?


Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.