Hasil dan Klasemen Liga 1 - Persija Menang, Barito Putera Gagal Kudeta Puncak Klasemen

Nungki Nugroho - Minggu, 30 Juli 2023 | 20:53 WIB
Ryo Matsumura merayakan gol untuk Persija Jakarta kontra Persebaya Surabaya pada pekan kelima Liga 1 2023/2024 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Minggu (30/7/2023).
LIGAINDONESIABARU.COM
Ryo Matsumura merayakan gol untuk Persija Jakarta kontra Persebaya Surabaya pada pekan kelima Liga 1 2023/2024 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Minggu (30/7/2023).

BOLANAS.COM - Dua laga penutup pekan kelima Liga 1 2023/2024 sukses dimenangi oleh Persija Jakarta dan Madura United.

Persija Jakarta sukses menumbangkan Persebaya Surabaya pada pekan kelima Liga 1 2023/2024 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Minggu (30/7/2023).

Persija Jakarta sukses mengamankan tiga poin kandangnya dalam lanjutan Liga 1 2023/2024.

Skuad Macan Kemayoran menang tipis 1-0 atas Persebaya.

Baca Juga: Sinyal Bahaya untuk Timnas Indonesia, Brunei Darussalam Siapkan Kejutan di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Gol tunggal Ryo Matsumura pada menit ke-38 mengantar kemenangan Persija.

Persija cukup mendominasi permainan yang berlangsung dengan tempo sedang.

60 persen penguasaan bola dicatatkan Persija yang unggul jumlah pemain pada pertengahan babak pertama.

Bek Persebaya, Arief Catur Pamungkas, diganjar kartu merah usai melanggar Witan Sulaeman pada menit ke-28.

Baca Juga: Daftar Top Scorer Liga 1 2023/2024, Tak Ada Wajah Lokal di Lima Besar

10 menit berselang tim besutan Thomas Doll berhasil mencetak gol lewat sepakan Ryo Matsumura.

Meneruskan umpan Witan Sulaeman, Ryo berhasil membuat Persija unggul 1-0 hingga babak pertama usai.

Pada babak kedua, Persija mencatatkan banyak peluang.

Namun empat tembakan mengarah ke gawang tak bisa berbuah gol untuk Macan Kemayoran.

Baca Juga: Kericuhan usai Laga Dewa United Vs Bali United, Ricky Kambuaya Tersulut Teriakan Tim Lawan

Skor 1-0 pun bertahan hingga laga berakhir.

Hasil ini membuat Persija merangsek ke peringkat kelima klasemen dengan delapan poin.

Sementara itu, hasil positif juga didapat Madura United yang bertandang ke markas Barito Putera.

Tim berjuluk Sape Kerrab itu menang tipis 2-0 di Stadion Demang Lehman, Martapura, Minggu (30/7/2023).

Babak pertama duel dua tim berlangsung alot tanpa ada gol tercipta.

Baru pada babak kedua, Madura United bisa memecah kebuntuan tepatnya di menit ke-49.

Bek Barito Putera, Frendi Saputra, melakukan gol bunuh diri.

Madura United bahkan mampu menambah keunggulan menjadi 2-0 berkat gol Junior Brandao pada menit ke-83.

Empat menit berselang, tim tuan rumah yang berupaya mengejar ketertinggalan mampu mencetak gol melalui Renan Alves.

Berikut klasemen pekan kelima Liga 1:

Standings provided by Sofascore


Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.