Format Baru Liga 2 2023/2024, PT LIB Penuhi Tuntutan Klub soal Durasi Tanding

Nungki Nugroho - Jumat, 18 Agustus 2023 | 20:07 WIB
Logo PT Liga Indonesia Baru (LIB).
LIGAINDONESIABARU.COM
Logo PT Liga Indonesia Baru (LIB).

BOLANAS.COM - PT Liga Indonesia Baru memenuhi tuntutan klub kontestan untuk memberi tambahan durasi tanding dalam format baru Liga 2 2023/2024.

Kompetisi Liga 2 2023/2024 akan mulai digelar pada 10 September 2023.

Kompetisi kasta kedua Liga Indonesia itu diikuti oleh 28 kontestan.

Regulasi baru diterapkan PT Liga Indonesia Baru (LIB) dengan memperbolehkan setiap tim menggunakan dua pemain asing.

Baca Juga: Susunan Pemain Timnas U-23 Indonesia Vs Malaysia, Dua Wonderkid Persib Jadi Andalan Shin Tae-yong

PT LIB merilis surat yang ditandatangani oleh Direktur PT LIB, Ferry Paulus, terkait format kompetisi Liga 2 2023/2024.

Dalam format kompetisi yang telah disahkan oleh PSSI tersebut, kompetisi Liga 2 2023/2024 akan terbagi ke dalam 4 grup.

Di mana setiap grup akan diisi oleh 7 klub dengan format home and away.

Tiga klub teratas dari klasemen akhir setiap grup berhak melaju ke babak 12 besar.

Baca Juga: Hasil Piala AFF U-23 2023 - Kartu Merah Pertama, 10 Pemain Filipina Paksa Imbang Laos

Sementara itu, empat klub terbawah pada klasemen akhir setiap grup akan bertarung di babak play-off degradasi.

Pada babak 12 besar akan berisi 3 grup, masing-masing grup terdiri dari 4 klub dan kembali memainkan sistem home and away.

Nantinya 3 klub teratas pada klasemen akhir setiap grup berhak melaju ke semifinal.

Satu slot semifinal lainnya diperebutkan runner-up terbaik dari 3 grup tersebut.

Baca Juga: Shin Tae-yong Pantas Sambat, Timnas U-23 Indonesia Kini Downgrade dan Makin Tipis Akibat Salah PSSI

Direktur Utama PT LIB (Liga Indonesia Baru), Ferry Paulus, saat ditemui di Lapangan A, Senayan, Jakarta, Rabu (16/8/2023).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Direktur Utama PT LIB (Liga Indonesia Baru), Ferry Paulus, saat ditemui di Lapangan A, Senayan, Jakarta, Rabu (16/8/2023).

Kemudian untuk play-off degradasi dibagi ke dalam 4 grup yang masing-masing diisi 4 klub dengan sistem kandang-tandang.

Nantinya, 2 klub terbawah pada klasemen akhir babak play-off akan terdegradasi.

Sehingga total klub yang terdegradasi adalah 8 klub.

Adapun bracket babak semi final akan ditentukan dengan mekanisme draw atau undian dengan klausul khusus tidak ada tim yang satu grup di babak 12 besar.

Pemenang pertandingan semi final melaju ke babak final, sekaligus mendapatkan 2 slot promosi ke Liga 1 2024/2025.

Tim yang kalah di pertandingan semi final akan bertanding pada play-Off promosi.

Babak final akan menggunakan sistem knock-out dengan sistem kandang-tandang.

Dengan adanya babak play-off, maka bisa dipastikan seluruh tim Liga 2 mendapatkan durasi pertandingan lebih banyak dari edisi sebelumnya.

Berikut pembagian grup Liga 2 sesuai zona:

Grup 1:

Persiraja Banda, PSMS Medan, PSDS Deli Serdang, Sada Sumut FC, Semen Padang FC, PSPS Riau, Sriwijaya FC

Grup 2:

FC Bekasi City, Malut United FC, PSKC Cimahi, Persikab Kab. Bandung, Nusantara United, PSIM Yogyakarta, Perserang Serang

Grup 3:

Persijap Jepara, Persipa Pati, Persekat Tegal, PSCS Cilacap, PS Deltras Sidoarjo, Gresik United, Persela Lamongan

Grup 4:

Kalteng Putra, Persiba Balikpapan, Persipal Babel United, Sulut United, PSBS Biak, Persipura Jayapura, Persewar Waropen


Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.