Di Balik Kemenangan Kontra Kirgistan, Indra Sjafri Beberkan Ujian yang Harus Dilalui Timnas U-24 Indonesia

dila septi asrining kanastren - Rabu, 20 September 2023 | 10:55 WIB
Skuad timnas U-24 Indonesia di Asian Games 2022.
NOC Indonesia
Skuad timnas U-24 Indonesia di Asian Games 2022.

BOLANAS.COM - Pelatih Timnas U-24 Indonesia Indra Sjafri bocorkan sejumlah permasalahan yang harus dihadapi sebelum menang atas Kirgistan pada laga pembuka Grup F Asian Games 2022, Selasa (19/9/2023) malam.

Dalam pertandingan tersebut, Indonesia mampu membungkam Kirgistan dengan hasil akhir 2-0.

Dua gol ini tercipta di babak kedua permainan masing-masing disumbangkan oleh Ramai Rumakiek dan Hugo Samir.

Pada babak pertama terlihat timnas U-24 Indonesia masih kesulitan menembus pertahanan lawan.

Sejumlah peluang belum bisa dimanfaatkan dengan maksimal sehingga babak pertama harus berakhir dengan skor kacamata.

Baca Juga: Sama-Sama Pernah Bersiap Untuk Piala Dunia, Dua Pemain Abroad Beri Motivasi Untuk Timnas U-17 Indonesia

Baru pada babak kedua, tim besutan Indra Sjafri itu mulai bisa menemukan celah untuk membuat peluang yang berbuah gol.

Gol pertama dipersembahkan oleh Ramai Rumakiek pada menit ke-58, Indonesia unggul sementara 1-0.

Hingga di mendekati ujung pertandingan, wasit memberikan waktu tambahan sebanyak 10 menit.

Hugo Samir yang baru masuk pada menit ke-83 mengunci kemenangan Indonesia dengan memanfaatkan kesalahan kiper Kirgistan yang keluar jauh dari sarangnya.


Editor : Najmul Ula
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.