Usai Dikantongi Elkan Baggott, Mantan Anak Didik Shin Tae-yong Hancurkan Juara Liga Inggris

Nungki Nugroho - Senin, 2 Oktober 2023 | 14:20 WIB
Bek timnas Indonesia, Elkan Baggott, menjadi pemain yang paling rajin bersih-bersih saat Gillingham FC sukses mengalahkan klub penakluk Manchester United, Brentford, di ajang Carabao Cup.
TWITTER.COM/TheGillsFC
Bek timnas Indonesia, Elkan Baggott, menjadi pemain yang paling rajin bersih-bersih saat Gillingham FC sukses mengalahkan klub penakluk Manchester United, Brentford, di ajang Carabao Cup.

BOLANAS.COM - Usai dikantongi Elkan Baggott, mantan anak didik Shin Tae-yong sukses menghancurkan sang juara bertahan, Manchester City, dalam lanjutan Liga Inggris 2023/2024.

Pemain yang dimaksud adalah Hwang Hee-chan, striker Wolverhampton.

Hwang Hee-chan merupakan penyerang yang sempat dilatih Shin Tae-yong di timnas Korea Selatan.

Beberapa hari lalu, Hwang Hee-chan bersama timnya baru saja disingkirkan Elkan Baggott Cs dari Carabao Cup.

Skuad besutan Gary O'Neil dipaksa menyerah 2-3 dari Ipswich Town FC pada putaran ketiga Carabao Cup, Rabu (27/9/2023).

Bek timnas Indonesia, Elkan Baggott, dimainkan sejak menit pertama oleh pelatih Ipswich Town, Kieran McKenna.

Pemain yang juga merupakan andalan Shin Tae-yong di timnas Indonesia itu diplot sebagai bek tengah bersama George Edmundson.

Baca Juga: Statistik Impresif Elkan Baggott Samai Bomber Timnas Korsel di Laga Ipswich Town Vs Wolverhampton

Meski mendapat satu kartu kuning, Elkan Baggott tetap menunjukkan penampilan impresif.

Ia terlihat beberapa kali melakukan intersep dan cleansheet.

Sementara itu, Hwang Hee-chan sendiri mencetak satu gol untuk Wolverhampton pada laga kontra Ipswich.

Selebihnya, penyerang berusia 27 tahun itu berhasil dikantongi oleh Elkan Baggott.

Salah satu momen menarik ketika Elkan memotong upaya umpan cutback Hwang Hee-chan di pertahanan Ipswich Town FC.

Wolverhampton seakan mendapat evaluasi besar dari kekalahan lawan Ipswich Town FC.

Tim besutan Gary O'Neil lantas mengamuk pada pekan ketujuh Liga Inggris alias Premier League.

Wolverhampton melibas tamunya Manchester City dengan skor 2-1 di Stadion Molineux, Inggris, Sabtu (30/9/2023).

Wolves unggul terlebih dahulu berkat gol bunuh diri Ruben Dias.

Man City sempat membalas di babak kedua via Julian Alvarez (58').

Baca Juga: Hattrick Sempurna untuk Persib, David da Silva Ramaikan Perebutan Top Scorer Liga 1 2023/2024

Namun, Hwang Hee-chan mencetak gol kemenangan untuk Wolverhampton pada menit ke-66.

Kini Wolves merangkak naik ke peringkat ke-14 klasemen dengan tujuh poin.

Sementara itu, nasib kurang baik justru dialami Ipswich Town FC yang bermain imbang 1-1 di kandang Huddersfield dalam lanjutan kasta kedua Liga Inggris, Championship.

Lagi-lagi Kieran McKenna belum memberi debut untuk Elkan Baggott di Championship.

Dari sembilan pertandingan, Elkan Baggott belum pernah sekalipun masuk bangku cadangan.

Padahal bek senior Ipswich, Luke Woolfenden, telah memuji perkembangan pemain berpostur 194 cm tersebut.

"Dia bisa melaju jauh sejauh yang diinginkannya, Saya kira dia punya tinggi badan 194cm, cepat dan hebat dalam duel udara dan bagus dalam mengendalikan bola," kata Woolfenden dikutip dari media Inggris, TWTD.

"Dia juga bermain untuk timnas Indonesia jadi dia bisa melakukan apa pun yang dia inginkan, Anda tahu maksud saya," tambahnya.

Selanjutnya masih ada dua laga Ipswich Town FC di Championship sebelum Elkan memenuhi panggilan timnas Indonesia.

The Tractor Boys akan menjamu Hull City pada 4 Oktober dan Preston pada 7 Oktober 2023.

Elkan Baggott kemungkinan akan memperkuat timnas di Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Brunei Darussalam pada 12 dan 17 Oktober 2023.


Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.