Kabar Baik dari Timnas U-17 Indonesia, Erick Thohir: Kemajuan Pemain Sangat Signifikan

dila septi asrining kanastren - Jumat, 13 Oktober 2023 | 05:00 WIB
Timnas U-17 Indonesia saat menggelar latihan di Jermaan.
PSSI
Timnas U-17 Indonesia saat menggelar latihan di Jermaan.

BOLANAS.COM - Jelang Piala Dunia U-17 2023, Erick Thohir sampaikan perkembangan pesat dialami timnas U-17 Indonesia yang tengah menjalani latihan di Jerman.

Timnas U-17 Indonesia saat ini masih melakoni rangkaian persiapan menuju Piala Dunia U-17.

Mulai dari training camp (TC) hingga sejumlah laga uji coba dilakukan anak asuh Bima Sakti tersebut di Jerman.

Selama di Jerman, Arkhan Kaka cs sudah menyelesaikan total empat pertandingan persahabatan melawan klub-klub lokal.

Pertemuan perdana mereka dihadapkan dengan TSV Meerbusch U-17 harus menelan kekalahan dengan skor tipis 0-1.

Baca Juga: Kapten Brunei Prediksi Timnas Indonesia Pasang 8 Penyerang, Shin Tae-yong: Saya Kira Itu Bercanda

Dalam laga kedua timnas U-17 Indonesia sukses meraih keunggulan 0-1 melawan SC Paderborn Youth U-17 dan U-19.

Gol semata wayang berhasil disumbangkan oleh pemain asal Payakumbuh, Sumatera Barat, Nabil Asyura.

Giliran pertentangan dengan VFL Osnabruerck U-19, laga kembali ditutup dengan kemenangan skuad merah putih 1-2.

Ji Da Bin dan Muhammad Aulia Rahman menjadi dua penggawa yang mampu membobol gawang VFL Osnabruerck U-19.

Sedangkan di uji coba terakhir, timnas U-17 Indonesia harus mengakui kekuatan lawan 0-3 pada duel kontra Eintracht Frankfurt U-19.

Meskipun secara hasil masih belum konsisten, ketua umum PSSI Erick Thohir menyebut ada  perkembangan yang signifikan pada timnas U-17 Indonesia.

Usai menggelar beberapa uji coba, Erick menilai pemain mengalami peningkatan baik secara fisik maupun mental.

"Kemajuan (pemain) sangat signifikan. Memang tidak bisa langsung (bagus) seperti membalikkan telapak tangan."

"Kita perlu latihan, uji coba, latihan, ujicoba, dan kita ada waktu untuk persiapan lagi ke fase uji coba lagi," ungkap Erick.

Sepanjang pelaksanaan program TC, timnas U-17 Indonesia tak hanya didampingi oleh pelatihnya Bima Sakti tetapi juga bersama dengan direktur teknik Frank Wormuth dan Indra Sjafri.

Baca Juga: Jawab Rumor Perombakan Skuad Persebaya Surabaya, Josep Gombau: Itu Tugas Klub

Konsultan pelatih timnas U-17 Indonesia itu memberikan saran kepada Bima Sakti terkait hal-hal yang harus diperbaiki dan ditingkatkan.

Berdasarkan laporan BolaNas.com dikutip dari laman resmi pssi.org, arsitek Garuda Asia itu mengaku setiap program yang disusun berdasarkan pantauan dua dirtek timnas tersebut.

"Pastinya kita buat program latihan setiap harinya, kita susun latihan sesuai dengan kekurangan yang kita hadapi."

"Program latihan yang kita buat selalu dimonitor oleh coach Frank dan coach Indra Sjafri."

"Setelah latihan kita selalu diberikan feedback tentang jalannya latihan, apa kekurangan, apa kendala dalam latihan, untuk kita perbaiki di sesi berikutnya," ujar Bima Sakti.

Piala Dunia U-17 akan digelar pada 10 November hingga 2 Desember 2023 mendatang.

Timnas U-17 Indonesia menghuni Grup A bersama dengan Maroko, Panama, dan Ekuador.


Editor : Nungki Nugroho
Sumber : PSSI.org,BolaNas.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.