Statistik Lebih Bagus dari Elkan Baggott, Nathan Tjoe-A-On Bikin Opsi Kidal Berlebih di Timnas Indonesia

Najmul Ula - Jumat, 13 Oktober 2023 | 20:15 WIB
Nathan Tjoe-A-On, pemain Swansea City yang tertarik memperkuat timnas Indonesia.
INSTAGRAM/@NATHANTJOEAON
Nathan Tjoe-A-On, pemain Swansea City yang tertarik memperkuat timnas Indonesia.

BOLANAS.COM - Nathan Tjoe-A-On punya statistik lebih bagus dari Elkan Baggott di Liga Inggris, bakal menjadi pesaing di sektor bek kiri timnas Indonesia.

Timnas Indonesia bakal memiliki opsi melimpah bek kidal seandainya Nathan Tjoe-A-On merampungkan proses naturalisasi.

Nathan merupakan pemain blasteran Indonesia-Belanda yang saat ini bermain untuk Swansea City di Divisi Championship.

Sosok berusia 21 tahun itu menyeriusi langkah menjadi WNI dengan menyaksikan langsung pertandingan timnas Indonesia melawan Brunei, Kamis (12/10/2023).

Timnas Indonesia melumat Brunei dengan skor telak 6-0, hasil yang membuat Nathan boleh jadi makin ngiler untuk mencicipi seragam Merah Putih.

Ketua umum PSSI Erick Thohir menyatakan sang pemain tak ragu meninggalkan kewarganegaraan Belanda dan beralih menjadi WNI.

"Ada, dia (Nathan) serius, kalau enggak, enggak datang dia sama bapaknya," ujar Erick dikutip dari BolaSport.com.

"Kalau enggak, enggak dikenalin ke Presiden (yang juga menonton langsung partai Indonesia vs Brunei)."

"Dia bisa main bek kiri, tengah, dan bisa main di tengah juga," jelasnya.

Baca Juga: Performa Kontras Indonesia di Babak I dan II: Sandy Walsh Terbebaskan, Ricky Kambuaya > Marc Klok

Nathan memiliki statistik menjanjikan di kasta kedua Liga Inggris musim ini, setidaknya jika dibandingkan Elkan Baggott.

Elkan Baggott belum pernah masuk dalam skuad pertandingan Ipswich Town di ajang Divisi Championship, lantaran berstatus bek urutan keempat.

Adapun Nathan, biarpun sama-sama belum pernah bermain, sudah muncul dalam tiga teamsheet Swansea City musim ini.

Ia berada di bangku cadangan saat Swansea meladeni Bristol City, Sheffield Wednesday, dan Plymouth Argyle.

Bedanya, Elkan sudah bermain tiga kali di Carabao Cup, sedangkan Nathan tak memperoleh kesempatan lantaran Swansea langsung tersingkir di babak pertama. 

Sebelum bergabung Swansea, Nathan juga sudah mencatatkan 57 penampilan untuk tim utama Excelsior Rotterdam di dua kasta tertinggi Liga Belanda.

Sebagai bek kiri, ia akan bersaing dengan Pratama Arhan dan Shayne Pattynama di skuad Garuda.

Dengan kaki kidalnya, Elkan Baggott menghadapi pesaing selevel di masa depan, karena Nathan juga bisa bermain sebagai bek tengah.

Baca Juga: Hokky Caraka Starter Tapi Mandul, Ramadhan Sananta Buktikan Shin Tae-yong Keliru Cadangkan Dirinya

Selama ini, Shin Tae-yong hanya memiliki Alfeandra Dewangga sebagai opsi bek tengah kidal dari Liga 1.

Tidak dipanggilnya Dewangga dalam skuad bulan ini mengindikasikan Shin Tae-yong butuh pesaing lebih kompeten untuk menantang Elkan.

Dengan demikian, stok bek kidal di masa depan bakal meliputi trio abroad Nathan, Shayne, Arhan, dilapisi trio lokal Dewangga, Edo Febriansyah, hingga Yance Sayuri.

Baca Juga: Tiru Metode Shin Tae-yong, Mano Polking Justru Bikin Thailand Dibantai Tim Lemah Eropa


Editor : Najmul Ula
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.