Hasil Liga 1 - Kiper Timnas Tampil Apik, Barito Putera Ditahan Imbang Persikabo 1973

Nungki Nugroho - Jumat, 27 Oktober 2023 | 20:58 WIB
Skuad Barito Putera merayakan gol saat menghadapi PSS Sleman pada pekan ketiga Liga 1 2023/2024.
BARITOPUTERA
Skuad Barito Putera merayakan gol saat menghadapi PSS Sleman pada pekan ketiga Liga 1 2023/2024.

BOLANAS.COM - Barito Putera dipaksa berbagi angka oleh Persikabo 1973 pada pekan ke-17 Liga 1 2023/2024 di Stadion Demang Lehman, Banjarmasin, Jumat (27/10/2023).

Barito Putera bermain imbang 1-1 lawan Persikabo 1973 pada Jumat (27/10/2023).

Barito Putera yang bertindak sebagai tuan rumah langsung tampil menekan sejak menit awal.

Peluang pertama Laskar Antasari tercipta pada menit ke-18.

Peluang Gustavo Tocantins bisa disapu oleh pemain belakang Persikabo 1973.

Kiper Persikabo 1973, Syahrul Trisna, melakukan penyelamatan gemilang dengan menepis tendangan Tocantins pada menit ke-20.

Baca Juga: Striker Persib Menuju Top Scorer Paruh Musim, PSS Sleman Jadi Mangsa Selanjutnya

Penjaga gawang timnas Indonesia itu kembali melakukan penyelamatan pada menit ke-27.

Kali ini, Syahrul Trisna sukses menepis bola hasil sontekan Carli de Murga.

Barito Putera sukses memimpin berkat gol Mike Ott pada menit ke-31.

Tendangan keras Mike Ott dari luar kotak penalti mengarah ke sisi kiri gawang Persikabo 1973.

Skor 1-0 untuk keunggulan Barito Putera menutup babak pertama.

Pada babak kedua, Barito masih terus mengancam pertahanan Persikabo 1973.

Dua peluang Mike Ott dan Gustavo Tocantins digagalkan Syahrul pada menit ke-49.

Tembakan Bagas Kaffa juga melebar tipis di sisi kiri gawang Persikabo 1973 pada menit ke-58.

Persikabo 1973 akhirnya bisa menyamakan kedudukan pada menit ke-74.

Baca Juga: Rekor Fantastis Persib Vs PSS di Liga 1, Bojan Hodak Putar Otak Timnya Pincang

Meneruskan umpan cutback Lucky Oktavianto, sepakan Roni Sugeng sukses membobol gawang Barito Putera.

Skor imbang 1-1 pun menutup jalannya pertandingan.

Susunan Pemain Barito Putera versus Persikabo 1973:

Barito Putera: 32-Ega Rizky; 2-Bagas Kaffa, 6-Carli de Murga (M Firly-65'), 23-Hasim Kipuw (Nazar-78'), 11-Gustavo Tocantins, 13-Bayu Pradana, 26-Rizky Pora (Bagus Kahfi-57'), 28-Buyung Ismu (Fendi Saputra-78'), 31-Murilo Mendes, 36-Renan Alves, 95-Mike Ott (Eksel Timothy-77')

Pelatih: Rahmad Darmawan

Persikabo 1973: 26-Syahrul Trisna; 4-Syahrul Lasinari, 8-Reza Irfana (Yandi Sofyan-71'), 12-Roni Sugeng (Kaishu Yamazaki-82'), 13-Didik Wahyu, 27-Shofa Selantika (Jose Varela-46'0, 34-Andy Setyo, 58-Frengky Missa, 69-Manahati Lestusen, 77-Rizki Hidayat (Lucky Wahyu-71'), 97-Dimas Drajad

Pelatih: Aji Santoso.


Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.