Hasil Liga 1 - Lapangan Banjir, Persita Terganggu Rumput Becek Ditahan Barito Putera

Najmul Ula - Sabtu, 4 November 2023 | 20:56 WIB
Ramiro Ezequiel Fergonzi (kanan) sedang mengusai bola saat bertanding dalam laga pekan ke-18 Liga 1 2023 antara Persita Tangerang versus Barito Putera di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Banten, Sabtu (4/11/2023).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Ramiro Ezequiel Fergonzi (kanan) sedang mengusai bola saat bertanding dalam laga pekan ke-18 Liga 1 2023 antara Persita Tangerang versus Barito Putera di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Banten, Sabtu (4/11/2023).

30 menit babak pertama diwarnai hujan deras yang mengubah rumput hijau menjadi sejumlah kubangan air.

Wasit Sance Lawita sempat menghentikan pertandingan untuk berdiskusi dengan ofisial keempat, tetapi memutuskan lanjut.

Dalam situasi ini bola menjadi susah dikontrol dan tak melaju mulus, menyulitkan kedua tim dalam membangun serangan.

Kiper Barito Ega Rizky sempat diuji dari jarak dekat oleh Ramiro Fergonzi, yang berujung save dan sepak pojok.

Kiper Persita Rendy Oscario juga dicoba jarak jauh oleh Murilo Mendes, dengan bola pantulnya diamankan dengan baik.

Pada menit ke-35, banjir berperan dalam gol Ramiro Fergonzi saat menerima umpan Ezequiel Vidal.

Nama pertama mencungkil bola yang berhenti di genangan air, lalu melepas cutback yang disambut Fergonzi. 1-0.

Saat babak kedua dimulai, hujan sudah berhenti tetapi lapangan telanjur basah untuk bermain bola pendek.

Baca Juga: Witan Sulaeman Dituding Merosot Sejak Gabung Persija, Rupanya Simpan Performa Terbaik di Pulau Kelahiran

Kedua tim masih harus mengandalkan bola lambung, terbukti dengan ciri khas Barito menaruh Renan Alves di lini depan.


Editor : Najmul Ula
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.