Pesan Menohok Fakhri Husaini soal Timnas Indonesia: Jangan Puji Pemain Naturalisasi Berlebihan

Nungki Nugroho - Rabu, 15 November 2023 | 09:45 WIB
Direktur Akademi Deltras Sidoarjo dan Mantan Pelatih Timnas U-19 Indonesia, Fakhri Husaini, sedang memberikan keterangan kepada awak media di Hotel Grand Swiss Belhotel Darmo, Surabaya, Jawa Timur, Selasa (14/11/2023).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Direktur Akademi Deltras Sidoarjo dan Mantan Pelatih Timnas U-19 Indonesia, Fakhri Husaini, sedang memberikan keterangan kepada awak media di Hotel Grand Swiss Belhotel Darmo, Surabaya, Jawa Timur, Selasa (14/11/2023).

BOLANAS.COM - Eks pelatih timnas U-19 Indonesia, Fakhri Husaini, mengungkapkan pesan perihal pujian yang diberikan kepada pemain naturalisasi timnas Indonesia.

Fakhri Husaini kembali mengomentari keberadaan pemain naturalisasi timnas Indonesia.

Hal tersebut disampaikannya ketika melakukan kunjungan di media center Piala Dunia U-17 2023 di Surabaya, Selasa (14/11/2023).

Sebelumnya, Fakhri Husaini memang sempat banyak menuai kritikan dari netizen karena dianggap menggaungkan lokal pride.

Di mana lokal pride sendiri memiliki arti bangga terhadap pemain lokal.

Ia kembali menyuarakan terkait kekuatan timnas yang diisi pemain lokal dan naturalisasi di sela Piala Dunia U-17 2023.

Baca Juga: Jadwal Kakak Adik Garuda dalam Satu Malam - Pantau Timnas U-17 Dulu, Dukung Timnas Senior Kemudian

Mantan pemain timnas Indonesia itu berpesan kepada masyarakat untuk tidak berlebihan dalam memuji pemain naturalisasi.

"Banyak netizen yang memuji gaya brmain pemain naturalisasi dan menjelekkan oemain lokal, itu tidak salah," kata Fakhri dikutip dari BolaSport.com.

"Tetapi pesan saya sekarang, jangan memuji pemain naturalisasi berlebihan, karena tanpa disadari itu bisa menyakiti pemain lokal,"

"Ketika pujian kepada pemain naturalisasi berlebihan, seolah-olah keberhasilan timnas ini karena mereka," ujarnya menambahkan.

Menurutnya, keberhasilan timnas juga tidak lepas dari peran pemain-pemain lokal.

"Jangan lupakan (Rizky) Ridho, Ernando, Nadeo, mereka juga bermain bagus di timnas," ujar Fakhri.

"Tim bagus itu karena 11 pemain bukan hanya segelintir saja," tambahnya.

"Berhentilah memberi pujian (sepihak), harus proporsional. Itu yang mereka (pemain lokal) butuhkan," pungkasnya. 

Perlu diketahui, saat ini timnas senior Indonesia akan menjalani laga perdana di putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Timnas Indonesia menantang Irak pada Kamis (16/11/2023).

Baca Juga: Elkan Baggott Terdesak Jadi Bek Paling Terbelakang Ipswich, Mood Berubah saat Gabung Timnas Indonesia

Dalam lawatan tersebut, pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong membawa 25 pemain.

Diantaranya termasuk enam pemain naturalisasi yang mengisi tiap lini timnas Indonesia.

Setelah melawan Irak, skuad Garuda menantang Filipina pada 21 November 2023.

Berikut daftar pemain naturalisasi timnas Indonesia untuk lawan Irak dan Filipina:

1. Elkan Baggott
2. Jordi Amat
3. Sandy Walsh
4. Shayne Pattynama
5. Marc Klok
6. Rafael Struick


Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.