Hasil Piala Dunia U-17 2023 - Prancis Taklukkan Muhammad Yusuf, Asia Kehabisan Wakil Usai Uzbekistan Menyerah

Najmul Ula - Sabtu, 25 November 2023 | 17:31 WIB
Bouneb Ismail sedang melakukan selebrasi seusai mencetak gol dalam laga babak delapan besar Piala Dunia U-17 2023 antara timnas U-17 Prancis versus timnas U-17 Uzbekistan di Stadion Manahan Solo, Sabtu(25/11/2023).
MUTIARA KURNIA/BOLASPORT.COM
Bouneb Ismail sedang melakukan selebrasi seusai mencetak gol dalam laga babak delapan besar Piala Dunia U-17 2023 antara timnas U-17 Prancis versus timnas U-17 Uzbekistan di Stadion Manahan Solo, Sabtu(25/11/2023).

BOLANAS.COM - Timnas Prancis U-17 memastikan diri lolos ke semifinal, kiper Uzbekistan Muhammad Yusuf berjuang baro kebobolan pada menit akhir.

Asia tak lagi punya utusan di Piala Dunia U-17 2023 seturut tersingkirnya Uzbekistan pada babak delapan besar.

Prancis menyingkirkan Uzbekistan dengan skor tipis 1-0 dalam laga yang digelar di Stadion Manahan, Sabtu (25/11/2023) sore.

Pertandingan seolah akan berlanjut babak adu penalti seturut keras kepalanya pertahanan Uzbekistan menahan serangan Prancis.

Sayang, adik-adik Kylian Mbappe bisa mencetak gol pada akhir pertandingan melalui gol Ismael Bouneb.

Les Bleus datang ke laga ini dengan kontroversi yang menerpa salah satu pemainnya, Yanis Issoufou.

Yanis Issoufou disebut pernah bermain timnas Niger U-17, tetapi FIFA belum memutus kasus tersebut hingga kick-off.

Adapun Uzbekistan menyandang predikat wakil Asia terakhir di ajang yang digelar di benua ini.

Pasukan Uzbek secara mengejutkan membekuk Inggris yang dihuni pemain akademi Premier League dengan skor 2-1 pada babak 16 besar.

Baca Juga: Piala Dunia U-17 2023 - JIS Hanya Menang Cakepnya, Timnas Argentina Dua Kali Keluhkan Lapangan Buruk


Editor : Najmul Ula
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.