Liga 2 - Efek Ditinggal Putra Lokal, Persipura Terancam Gagal Promosi ke Liga 1 Musim Depan

Nungki Nugroho - Selasa, 5 Desember 2023 | 15:15 WIB
Selebrasi pemain Persipura Jayapura saat melawan Persewar Waropen pada pekan ke-11 Grup 4 Liga 2 2023/2024.
LIGAINDONESIABARU.COM
Selebrasi pemain Persipura Jayapura saat melawan Persewar Waropen pada pekan ke-11 Grup 4 Liga 2 2023/2024.

BOLANAS.COM - Efek ditinggal pemain-pemain lokal, Persipura Jayapura terancam gagal promosi ke Liga 1 2024/2025 usai terlempar dari tiga besar.

Nasib Persipura Jayapura diujung tanduk dalam perebutan tiket ke 12 besar Liga 2 2023/2024.

Tim berjuluk Mutiara Hitam itu masih menempati peringkat empat klasemen Grup 4 Liga 2 2023/2024.

Persipura mengumpulkan 14 poin dari 11 pertandingan.

Kemenangan pada laga terakhir turut memberi asa bagi Persipura untuk bisa menembus tiga besar.

Perlu diketahui, Liga 2 akan berlanjut ke babak 12 besar dengan meloloskan tiga tim terbaik dari empat grup.

Baca Juga: Persib Bandung Menuju Rekor Baru di Liga 1, Marc Klok: Kami Tidak Terkalahkan!

Sejauh ini sudah ada tujuh tim yang mengamankan tiket ke babak 12 besar.

Di Grup 1, Semen Padang dan Persiraja Banda Aceh sudah tidak mungkin tergusur dari dua besar.

Di Grup 2, Bekasi City FC dan PSIM Yogyakarta juga dipastikan lolos ke babak berikutnya.

Persela Lamongan menjadi satu-satunya wakil Grup 3 yang sudah mengunci tiket 12 besar.

Sedangkan PSBS Biak dan Persewar Waropen menjadi wakil Grup 4.

Satu tiket di Grup 4 masih diperebutkan Persipal Palu, Persipura, Sulut United, dan eng Putra.

Pada matchday ke-11, Persipura menang 2-0 atas Persewar Waropen di Stadion Mandala, Jayapura, Senin (4/12/2023).

"Kami bersyukur bisa memenangi laga tak mudah lawan Persewar," kata Asisten pelatih Persipura, Ridwan Bauw.

Nasib Persipura ditentukan pada laga terakhir melawan PSBS Biak pada 10 Desember 2023.

Baca Juga: Persebaya Surabaya Kehilangan Pilar Kunci Pertahanan Jelang Tantang Persija Jakarta

"Dan kini kami harus kembali fokus untuk menghadapi laga terakhir melawan PSBS Biak," ucap Ridwan.

Pemain Persipura, Valentino Telaubun, mengaku akan bekerja keras pada laga tersebut.

"Pada laga terakhir lawan PSBS di Biak, kami tentu akan berkerja lebih keras lagi untuk dapat menambah poin," tegas Valentino.

Namun begitu, nasib Persipura juga bergantung pada hasil laga yang dijalani Persipal Palu, Sulut United, dan Kalteng Putra.

Musim ini, Persipura memang banyak diperkuat nama-nama baru.

Sementara pemain-pemain senior yang pernah merumput di Persipura justru memilih untuk gabung tim lain.

Sebagai contoh PSBS Biak yang memastikan tiket ke babak 12 besar dihuni oleh beberapa mantan pemain Persipura seperti Ruben Sanadi, Fabiano Beltrame, Fandry Imbiri, Muhammad Tahir, hingga Beto Goncalves.

Begitu pula dengan Persewar Waropen yang ditangani oleh legenda Persipura, Eduard Ivakdalam dan Gerald Pangkali.

Tim berjuluk Mutiara Bakau itu juga diperkuat oleh Boaz Solossa, David Rumakiek, dan Fiktor Pae.


Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.