Resmi Bisa Berseragam Timnas Indonesia, Justin Hubner Akui Ngebet Debut di Piala Asia 2023

dila septi asrining kanastren - Rabu, 6 Desember 2023 | 14:45 WIB
Pemain naturalisasi timnas Indonesia, Justin Hubner, sedang berfoto di Kantor Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta, Cawang, Jakarta, Rabu (6/12/2023).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pemain naturalisasi timnas Indonesia, Justin Hubner, sedang berfoto di Kantor Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta, Cawang, Jakarta, Rabu (6/12/2023).

"Ini adalah hari yang luar biasa dan saya dalam kondisi baik," ungkap Justin dikutip dari laporan resmi pssi.org.

 "Saya ingin berterima kasih kepada Ketum PSSI, juga pemerintah Indonesia. Perasaan saya sangat senang."

Justin Hubner bertekad menunjukkan penampilan terbaiknya untuk Indonesia.

Dalam penuturannya, ia bahkan mengaku ingin segera ikut serta pada pemusatan latihan (TC) pertamanya bersama timnas Indonesia.

Sebagai informasi, pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong dikabarkan akan menggelar TC di Turki pada 20 Desember 2023 hingga 6 Januari 2024.

TC ini dilakukan dalam rangka persiapan menuju Piala Asia 2023 yang dihelat pada Januari 2024 mendatang.

Baca Juga: Tantangan Berat Shin Tae-yong Jelang Piala Asia 2023, Terancam Sulit Bawa Pemain Abroad Gabung TC Timnas Indonesia

"Saya siap memberikan segalanya untuk negara ini, untuk negara kita," kata Justin Hubner.

"Saya sudah tidak sabar ingin bergabung dengan tim dalam pemusatan latihan." 

"Saya juga sudah tidak sabar bermain bersama Indonesia," sambungnya.


Editor : Nungki Nugroho
Sumber : PSSI.org,BolaNas.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.