Borneo FC Unggul Jauh dari Persib dan Bali United, Tapi Terancam Percuma Gara-gara Regulasi Liga 1

Najmul Ula - Selasa, 19 Desember 2023 | 04:30 WIB
Selebrasi pemain Borneo FC merayakan gol Silverio Silva saat lawan Persikabo 1973 di Liga 1 2023/2024.
LIGAINDONESIABARU.COM
Selebrasi pemain Borneo FC merayakan gol Silverio Silva saat lawan Persikabo 1973 di Liga 1 2023/2024.

BOLANAS.COM - Liga 1 2023/24 libur panjang selama dua bulan, Borneo FC unggul jauh dari rivalnya tetapi terancam percuma.

Regulasi anyar Liga 1 membuat siapa pun pemuncak klasemen pada akhir musim tidak akan langsung menjadi juara.

PSSI era Erick Thohir menerapkan fase championship setelah tuntasnya 34 matchday Liga 1 musim ini.

Saat ini, kompetisi memasuki libur panjang selama hampir dua bulan untuk rehat Piala Asia 2023.

Setelah libur, klub hanya akan bertanding satu kali sebelum hiatus lagi untuk Pemilu 2024.

Pada titik ini, Borneo FC menikmati keunggulan jauh di puncak klasemen dengan 51 poin sampai pekan ke-23.

Pesut Etam dibuntuti oleh Bali United dan Persib Bandung yang menduduki peringkat dua dan tiga.

Dua klub tersebut saling bentrok pada pertandingan terakhir sebelum libur, yaitu pada Senin (18/12/2023) malam.

Dengan hasil imbang 0-0, mereka semakin jauh dari Borneo FC dengan hanya mengoleksi 41 poin dan 40 poin.

Baca Juga: Hasil Liga 1 - Kontroversi Gol Yuran Fernandes Bikin Persik Vs PSM Dihentikan, Bermula dari Wasit Inkonsisten


Editor : Najmul Ula
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.