Selangkah Lebih Maju dari Marselino, Wonderkid Thailand Cetak Gol Perdana di Kasta Tertinggi Belgia

Najmul Ula - Rabu, 27 Desember 2023 | 15:37 WIB
Suphanat Mueanta dan Benjamin Davies saat Thailand mengalahkan Malaysia 0-3 dalam laga kedua grup B Piala Asia U-23 2022, Minggu (5/6/2022).
TWITTER.COM/AFCASIANCUP
Suphanat Mueanta dan Benjamin Davies saat Thailand mengalahkan Malaysia 0-3 dalam laga kedua grup B Piala Asia U-23 2022, Minggu (5/6/2022).

BOLANAS.COM - Suphanat Mueanta mencetak gol di perdana di Liga Belgia, ia berada di kasta lebih tinggi dari Marselino Ferdinan.

Thailand bisa menyombongkan pemainnya lebih baik daripada pemain Indonesia di kasta tertinggi Liga Belgia.

Saat ini, Thailand "mengirim" satu pemain ke Belgian Pro League, yaitu Suphanat Mueanata.

Suphanat Mueanta bermain sebagai pemain pinjaman di OH Leuven, setelah membukukan lebih dari 100 penampilan ntuk Buriram United.

Talenta berusia 21 tahun itu mencetak sejarah saat OH Leuven menjamu KAS Eupen, Selasa (26/12/2023) kemarin.

Saat laga berkedudukan 2-0 untuk kemenangan Leuven, pelatih Oscar Garcia memasukkan Mueanta.

Pada menit ke-88, adik kandung Supachok Sarachat itu mencetak gol melalui finishing jarak dekat menaklukkan kiper pinjaman Chelsea Gabriel Slonina.

Ia dengan demikian menjadi pencetak gol pertama Thailand di kasta tertinggi Liga Belgia.

Mueanta telah mencatatkan enam gol dalam 14 caps bersama negaranya. 

Baca Juga: Dendy Sulistyawan Ungkap Gol Fantastis buat Timnas Indonesia saat Ia Dituding Pemain Titipan


Editor : Najmul Ula
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.