Elkan Baggott dan Justin Hubner Terancam Absen hingga TC Timnas di Turki Berakhir, Begini Alasannya

Nungki Nugroho - Minggu, 31 Desember 2023 | 16:03 WIB
Justin Hubner dan Elkan Baggott, calon rival di lini belakang timnas Indonesia.
PSSI/BOLASPORT.COM
Justin Hubner dan Elkan Baggott, calon rival di lini belakang timnas Indonesia.

BOLANAS.COM - Elkan Baggott dan Justin Hubner terancam absen hingga pemusatan latihan timnas Indonesia di Turki berakhir.

Elkan Baggott dan Justin Hubner belum juga bergabung dengan TC timnas Indonesia di Turki.

Keduanya masih memperkuat klub masing-masing di Liga Inggris.

Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, mengaku tak ingin menyalahi aturan FIFA terkait pemanggilan Elkan dan Justin.

"Untuk Elkan Baggott dan Justin Hubner bergabung di tanggal 1 dan 2 Januari 2024, sesuai aturan FIFA," kata Shin Tae-yong.

Elkan Baggott baru-baru ini masuk ke dalam line-up Ipswich Town FC di Championship.

Baca Juga: Jadwal Uji Coba Timnas Indonesia Jelang Piala Asia 2023, Dua Pemain Hampir Dipastikan Absen

Meski hanya duduk di bangku cadangan, Elkan Baggott untuk pertama kali dimasukkan line-up di Championship musim 2023/2024.

Bek berusia 21 tahun itu menjadi cadangan pada laga Ipswich Town FC Vs Queen Park Rangers, Jumat (29/12/2023).

Laga yang berlangsung di Portman Road tersebut berkesudahan imbang tanpa gol.

Sebelum ini, Elkan Baggot juga sudah memainkan tiga pertandingan Ipswich Town FC di Piala Liga Inggris.

Sayangnya langkah Ipswich terhenti usai kalah 1-3 dari Fulham pada babak 16 besar.

Sedangkan Justin Hubner masih berada di klubnya, Wolverhampton.

Hubner musim ini lebih sering bermain untuk Wolverhampton U-21.

Terakhir kali ia memperkuat Wolverhampton U-21 pada 19 Desember 2023.

Bek berusia 20 tahun itu mencetak satu gol untuk The Wolves yang kalah 1-2 dari Blackburn Rovers U-21.

Baca Juga: Shin Tae-yong Ungkap Alasan Tiga Pemain Tak Kunjung Gabung TC Timnas Indonesia Jelang Piala Asia 2023

Hubner juga tercatat sebagai pemain Indonesia pertama yang terdaftar di Premier League.

Ia sempat dimasukkan dalam line-up Wolverhampton ketika melawan Arsenal pada pekan ke-14 Liga Inggris, 2 Desember 2023.

Justin Hubner hanya menghuni bangku cadangan pada laga yang berkesudahan 2-1 untuk The Gooners tersebut.

Prediksi Shin Tae-yong soal keterlambatan Elkan dan Justin tampaknya meleset.

Elkan dan Hubner kemungkinan tidak bisa bergabung dengan TC timnas Indonesia di Turki.

Pasalnya, klub keduanya akan memainkan pertandingan di Piala FA pada 6 Januari 2024.

Ipswich Town FC menghadapi AFC Wimbledon, sedangkan Wolverhampton melawan Brentford.

Elkan dan Justin bisa saja menjadi andalan bagi tim utama karena padatnya jadwal Liga Inggris.

Asisten pelatih timnas Indonesia, Nova Arianto juga telah mengonfirmasi bahwa keduanya kemungkinan absen saat Indonesia lawan Libya.

"Kemungkinan Justin Hubner dan Elkan Baggott absen (lawan Libya)," jelas Nova.

Timnas Indonesia dijadwalkan menghadapi Libya pada 2 dan 5 Januari 2024.

Sedangkan TC di Turki akan berakhir pada 6 Januari 2024, itu artinya Elkan dan Justin bakal absen jika diminta memperkuat klubnya di Piala FA.


Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.