Hasil Kerja Pieter Huistra Tidak Diakui Shin Tae-yong, Borneo FC Nihil Pemain di Timnas Indonesia

Najmul Ula - Kamis, 4 Januari 2024 | 15:00 WIB
Pemain Borneo FC merayakan gol Stefano Lilipaly ke gawang Dewa United pada pekan ke-17 Liga 1 2023/2024.
BORNEOFC.ID
Pemain Borneo FC merayakan gol Stefano Lilipaly ke gawang Dewa United pada pekan ke-17 Liga 1 2023/2024.

BOLANAS.COM - Shin Tae-yong menyingkirkan Adam Alis dari Piala Asia 2023, Borneo FC tanpa wakil di timnas Indonesia.

Borneo FC biarpun berstatus pemuncak klasemen Liga 1 2023/24, rupanya tak memiliki pemain yang memikat Shin Tae-yong.

Tim asuhan Pieter Huistra mendominasi Liga 1 musim ini dengan 51 poin dalam 23 laga, berjarak 10 poin dari rival terdekat.

Hasil kerja Pieter Huistra yang fenomenal itu tak diakui Shin Tae-yong sebagai fondasi untuk membangun timnas Indonesia.

Per Kamis (4/1/2023), Coach Shin resmi menghapus seluruh pemain Pesut Etam dari skuad untuk Piala Asia 2023!

Kontroversi pelatih asal Korea Selatan dimulai dari pemanggilan pemain untuk training camp di Turki.

Pada tahap awal tersebut, dua pemain kunci Borneo tak mendapat panggilan.

Mereka adalah Nadeo Argawinata di posisi kiper dan Stefano Lilipaly yang bertindak sebagai playmaker.

Nadeo Argawinata menjadi kiper nomor satu Indonesia sejak era Shin Tae-yong, tetapi disisihkan saat turnamen terakbar tiba.

Baca Juga: Terbantai 1-5 dan 0-4, Shin Tae-yong Mulai Kehilangan Sentuhan di Timnas Indonesia?


Editor : Najmul Ula
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.