Piala Asia 2023 - Dugaan Korea Selatan Sengaja Imbang Lawan Malaysia, Jurgen Klinsmann Marah Besar

Najmul Ula - Jumat, 26 Januari 2024 | 15:59 WIB
Timnas Malaysia sempat mendapatkan hadiah penalti saat melawan timnas Korea Selatan pada laga yang berkesudahan 3-3 di pertandingan pamungkas Grup E Piala Asia 2023, Kamis (25/1/2024) malam WIB.
HECTOR RETAMAL/AFP
Timnas Malaysia sempat mendapatkan hadiah penalti saat melawan timnas Korea Selatan pada laga yang berkesudahan 3-3 di pertandingan pamungkas Grup E Piala Asia 2023, Kamis (25/1/2024) malam WIB.

Gol terakhir Malaysia oleh Ramel Morales berasal dari Kim Min Jae yang memberikan bola gratis kepada pemain lawan.

Dengan hasil imbang tersebut, Korea terhindar dari Jepang dan "hanya" akan berjumpa Arab Saudi pada baba 16 besar.

Jurgen Klinsmann bagaimanapun membela anak asuhnya menghadapi tuduhan main sabun tersebut.

"Anda melihat permainan menyenangkan dengan enam gol," ucap legenda Jerman itu di laman resmi AFC.

"Tentu saja saya sangat marah melihat bagaimana kami kebobolan."

"Ketika Anda mengontrol permainan seperti yang kami lakukan, hal seperti ini terjadi ketika Anda tidak mempunyai keunggulan dua gol."

"Kami dapat melakukan lebih baik pada transisi defensif tapi secara umum, fase grup selesai dan sekarang turnamen baru dimulai."

Lebih lanjut, Klinsmann menegaskan timnya tak pernah takut berjumpa Jepang.

Baca Juga: Derbi Ipswich - Cuma Anak Bawang di Klub, Elkan Baggott Kini Hadapi Seniornya di Laga Indonesia vs Australia


Editor : Najmul Ula
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.