Ambisi Bomber Timnas Indonesia Bobol Gawang Mantan saat Persis Vs PSM Makassar

Nungki Nugroho - Senin, 4 Maret 2024 | 14:15 WIB
Striker timnas U-23 Indonesia, Ramadhan Sananta, melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Malaysia di Piala AFF U-23 2023.
PSSI.ORG
Striker timnas U-23 Indonesia, Ramadhan Sananta, melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Malaysia di Piala AFF U-23 2023.

"Saya berharap juga besok kita bisa memberikan yang terbaik," imbuhnya.

Apalagi, PSM merupakan tim yang membesarkan nama Ramadhan Sananta.

Ia turut mengantarkan Juku Eja menjuarai Liga 1 pada musim lalu.

"Tentu saja saya termotivasi untuk menambah gol," tegas Sananta.

"Saya ingin menunjukkan yang terbaik dari diri saya apalagi saya ketemu mantan tim saya PSM, tetapi saya harus memberikan hasil yang terbaik buat laga nanti," pungkasnya.

Seperti diketahui, Ramadhan Sananta sedang mendapat sorotan karena tak diberi menit bermain oleh pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, di Piala Asia 2023.

Baca Juga: Hasil Liga 1 - PSIS Kembali Tempel Persib usai Menang Tipis atas Persik Kediri

Selebrasi striker PSM Makassar, Ramadhan Sananta, usai mencetak gol penentu kemenangan atas Persik Kediri pada pekan ke-25 di Liga 1 2022-2023.
PSM MAKASSAR
Selebrasi striker PSM Makassar, Ramadhan Sananta, usai mencetak gol penentu kemenangan atas Persik Kediri pada pekan ke-25 di Liga 1 2022-2023.

Saat ini, Sananta sedang berupaya untuk menunjukkan kemampuan terbaiknya bersama Persis Solo.

Kendati sering absen karena dipanggil timnas Indonesia, Sananta tetap menjadi raja gol Laskar Sambernyawa.


Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.