Final Liga 2 - Stadion Tak Layak Liga 1, PSBS Biak Taklukkan Semen Padang di Lapangan Banjir

Najmul Ula - Selasa, 5 Maret 2024 | 15:47 WIB
PSBS Biak vs Semen Padang FC leg I final Liga 2 2023/2024 di Stadion Cenderawasih, Biak, Selasa (5/3/2024).
INSTAGRAM SEMEN PADANG FC
PSBS Biak vs Semen Padang FC leg I final Liga 2 2023/2024 di Stadion Cenderawasih, Biak, Selasa (5/3/2024).

BOLANAS.COM - PSBS Biak memanfaatkan lapangan banjir Stadion Cendrawasih untuk menggulung Semen Padang pada leg pertama final Liga 2.

Final Liga 2 2023/24 menjadi iklan yang buruk bagi kompetisi kasta dua Indonesia.

Tuan rumah PSBS Biak menaklukkan Semen Padang dengan skor 3-0 pada leg pertama, Selasa (5/3/2024).

Tiga gol klub Papua tersebut dilesakkan Otavio Dutra, Alexsandro Ferreira, dan Beto Goncalves.

Pertandingan yang berlangsung Stadion Cendrawasih Biak ini menjadi viral bukan karena kualitas permainan, melainkan venue yang tak memenuhi standar.

Bukan masalah kapasitas stadion yang kecil dan tak ada tribun belakang gawang, tetapi aspek drainase yang nihil.

Pertandingan sempat tertunda pada menit ke-37 akibat lapangan tergenang banjir dalam volume besar.

Para pemain seperti Beto Goncalves bahkan terpaksa "mengangkut air" bukan dalam arti role Hariono, melainkan dalam arti sebenarnya.

Manajer PSBS Yan Mandenas sebelumnya berujar timnya bakal bermarkas di pulau Jawa lantaran Stadion Cendrawasih tak akan memenuhi syarat PT LIB.

Baca Juga: Pertandingan Sebesar Persib vs Persija Tanpa Penonton, Tuan Rumah Mohon Belas Kasih PSSI

Kembali ke permainan, klub berjuluk Badai Pasifik dapat lebih efektif bermain di kandang sendiri.

Dua gol bisa tercipta dalam situasi lapangan tak memadai pada babak pertama.

Otavio Dutra membuka skor pada menit ke-26. 1-0.

Sesaat sebelum turun minum, pemain asing Alexsandro Ferreira menggandakan keunggulan lewat finishing jarak dekat. 2-0.

Pada babak kedua, Semen Padang menguasai permainan untuk mencuri gol tandang.

Sayangnya tim asuhan Delfiadri jarang sekali bisa memberi suplai pada striker Arsyad Yusgiantoro.

Wajar saja, para penyerang lokal Semen Padang harus berhadapan dengan duo naturalisasi berkepala empat Fabiano Beltrame dan Otavio Dutra.

Di tengah penguasaan tim tamu, PSBS memastikan kemenangan lewat gol terakhir Beto Goncalves.

Baca Juga: Sananta dan Arkhan Kaka Berduet Sejak Menit Awal, Sayang Diganggu Kartu Merah Kiper Timnas Indonesia

Striker 43 tahun itu menanduk bola di muka kotak penalti. 3-0.

Fabiano Beltrame sempat mencetak gol keempat, tetapi dianulir wasit karena pelanggaran terlebih dahulu.

Skor 3-0 membuat Semen Padang bakal kesulitan membalikkan keadaan pada leg kedua. 

Susunan pemain PSBS vs Semen Padang FC:

PSBS: 97-Mariyo Londok; 15-Fabiano Beltrame, 50-Otavio Dutra, 14-Ruben Sanadi, 24-D Febrianto, 4-Diandra Diaz (6-Marthinus Isir 80'), 32-Muhammad Tahir, 90-Nelson Alom, 9-Alberto Goncalves, 10-Alexandro Perreira, 7-Osas Saha (91-Yohanis Nabar 60').

Cadangan: 11-Vendry Mofu, 91-Yohanis Nabar, 25-Muhammad Hamzaly, 3-Octavianus Otto, 8-Hwang Doyeon, 22-Melvis Uaga, 6-Marthinus Isir, 18-Milan Bartolomew, 20-Melcior Leideker, 45-Panggih Prio.

Pelatih: Regi Yonathan.

Semen Padang FC: 84-Mukhti Alhaq: 4-Agus Nova, 78-Hadi Ardiansyah, 3-Wiganda Pradika, 12-Zulkifli Kosepa (45-Fandi Eko Utomo 45'), 81-Dwiki Arya (8-Ocvian Chanigio 80'), 11-Risna Prahabalenta, 93-Ahmad Ihwan, 23-Arsyah Yusgiantoro, 15-Firman Juliansyah.

Cadangan: 33-Fakrurrazi Quba, 28-Syaiful Ramadhan, 91-Romadona Dwi Kusuma, 22-Kaleb Sobor, 31-Rosad Setiawan, 8-Ocvian Chanigio, 17-Rendy Setiawan, 10-Vivi Asrizal, 19-Drey Buyung, 7-Genta Alparedo.

Pelatih: Delfiadri.

Baca Juga: Tim Liga 1 Butuh Pelatih Top? Eks Juru Taktik Timnas Thailand Berminat Latih Klub


Editor : Najmul Ula
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.