Shin Tae-yong Coret 4 Pemain Timnas Indonesia dari Skuad Piala Asia untuk Lawan Vietnam

Nungki Nugroho - Jumat, 8 Maret 2024 | 19:45 WIB
Skuad Timnas Indonesia di Piala Asia 2023.
PSSI.ORG
Skuad Timnas Indonesia di Piala Asia 2023.

Asisten pelatih timnas Indonesia, Nova Arianto, mengonfirmasi bahwa Shayne masih berkutat dengan cedera.

"Untuk Shayne, dia masih mengontrol kondisi. Shayne menyampaikan sedikit mengalami cedera," kata Nova.

Bek berusia 25 tahun itu mengalami cedera sebelum laga KAS Eupen lawan Anderlecht pada Senin (4/3/2024).

"Shayne Pattynama cedera dan tidak akan bisa bermain," tulis pernyataan resmi klub sebelum laga.

Sedangkan Ernando Ari mengalami cedera ketika memperkuat Persebaya Surabaya pada pekan ke-24 Liga 1 2023/2024.

Pelatih kiper Persebaya, Benny van Breukelen, mengatakan bahwa sang pemain harus istirahat karena mengalami overload.

Baca Juga: Hasil Liga 1 - Drama Tujuh Gol, Persik Pangkas Jarak dengan Zona Championship usai Kalahkan RANS Nusantara

Kiper timnas Indonesia, Ernando Ari Sutaryadi, mengalami cedera saat membela Persebaya Surabaya melawan Bhayangkara FC pada pekan ke-24 Liga 1 2023/2024.
PERSEBAYA.ID
Kiper timnas Indonesia, Ernando Ari Sutaryadi, mengalami cedera saat membela Persebaya Surabaya melawan Bhayangkara FC pada pekan ke-24 Liga 1 2023/2024.

"Ernando itu sempat main di SEA Games, di Liga 1 selalu starter, lalu dia juga membela timnas senior. Mungkin (fisiknya) sudah overload," ucap Benny.

Sedangkan Adam Alis dan Dendy Sulistyawan tampaknya memang tidak masuk dalam skema Shin Tae-yong.


Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.