Perpindahan Federasi Pemain Naturalisasi Butuh Waktu Satu Pekan, PSSI Usahakan Jalur Cepat

Nungki Nugroho - Selasa, 12 Maret 2024 | 10:30 WIB
Calon pemain naturalisasi timnas Indonesia Thom Haye
PSSI
Calon pemain naturalisasi timnas Indonesia Thom Haye

Manajer timnas Indonesia itu optimistis proses perpindahan federasi bisa selesai sebelum pendaftaran pemain ditutup.

Penutupan pendaftaran pemain untuk laga Indonesia Vs Vietnam adalah Rabu (13/3/2024).

"Kami mencoba meminta bantuan teman-teman FIFA yang berkantor di sini untuk dipercepat," tutup Endri.

Sementara itu, Maarten Paes belum masuk dalam pemanggilan timnas Indonesia.

Kiper FC Dallas itu tidak bisa melakukan pengambilan sumpah dalam waktu dekat karena harus memperkuat timnya di MLS.

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, mengatakan Paes baru bisa membela timnas pada medio Juni 2024.

"Maarten tidak bisa datang karena MLS sedang bermain,"

"Jadi kalaupun Maarten proses di FIFAnya lancar, ya Maarten Paes baru bisa memperkuat di Juni atau setelah Juni."

"Tergantung kesempatan dia mengangkat sumpah, jadi dinamikanya masih ada," jelas Erick Thohir.

Timnas Indonesia dijadwalkan menjalani dua pertandingan lawan Vietnam dalam lanjutan Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Indonesia akan menjamu Vietnam lebih dulu di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakata, pada 21 Maret 2024.

Setelah itu, giliran Indonesia yang bertandang ke markas Vietnam di Stadion Nasional My Dinh pada 26 Maret 2024.


Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.