Cerezo Osaka Hanya Batu Loncatan, Justin Hubner Incar Kesempatan Main di Piala Asia U-23 2024?

Nungki Nugroho - Rabu, 13 Maret 2024 | 09:20 WIB
Pemain timnas Indonesia, Justin Hubner resmi berseragam Cerezo Osaka.
CEREZO.JP
Pemain timnas Indonesia, Justin Hubner resmi berseragam Cerezo Osaka.

PSSI perlu berkomunikasi dengan Cerezo Osaka untuk bisa melepas Justin Hubner.

Exco PSSI, Endri Erawan, menyatakan Ketum PSSI Erick Thohir akan menjembatani negosiasi tersebut.

"Pemain aboard sudah kita lakukan pendekatan juga dengan klubnya masing-masing (untuk Piala Asia U-23), dan mungkin memang ada yang mesti kita lobi lagi," kata Endri Erawan pada awal Februari lalu.

"Ada juga klub yang sudah selesai dilobi. Itu prosesnya nanti Pak Ketum langsung yang akan berbicara dengan pemilik klub di sana," ujarnya menambahkan.

Timnas U-23 Indonesia akan bertarung dengan Jordania, Australia, dan tuan rumah Qatar di Grup A Piala Asia U-23 2024.

Erick Thohir meminta kepada seluruh pemain untuk kerja keras demi mewujudkan misi tampil di Olimpiade Paris.

"Pelatih Shin Tae-yong tentunya harus bekerja lebih keras untuk membentuk timnas U-23 Indonesia agar semakin kuat sehingga bisa bersaing di level Asia," tutur Erick Thohir.

Saat ini, Shin Tae-yong masih harus fokus mengamankan peluang timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Juru taktik asal Korea Selatan itu memimpin skuad Garuda melawan Vietnam dalam dua pertemuan pada 21 dan 26 Maret 2024.


Editor : Nungki Nugroho
Sumber : Cerezo.jp
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.