Link Live Streaming Persikabo 1973 Vs Persib - Nyawa Terakhir Laskar Padjadjaran di Liga 1

Nungki Nugroho - Jumat, 15 Maret 2024 | 13:45 WIB
Skuad Persikabo 1973 di Liga 1 2023/2024.
LIGAINDONESIABARU.COM
Skuad Persikabo 1973 di Liga 1 2023/2024.

BOLANAS.COM - Persikabo 1973 menjalani laga penentuan nasib melawan Persib Bandung pada pekan ke-29 Liga 1 2023/2024.

Duel antara Persikabo 1973 kontra Persib Bandung berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali, Jumat (15/3/2024).

Pertandingan ini sangat menentukan nasib Persikabo 1973 di Liga 1.

Pasalnya, skuad berjuluk Laskar Padjadjaran itu menjadi juru kunci klasemen sementara dengan 17 poin.

Persikabo 1973 terpaut 14 poin dari zona aman di urutan ke-15 klasemen.

Ada tiga tim bersaing di posisi tersebut yaitu Persita Tangerang, PSS Sleman, dan Arema FC.

Baca Juga: Gabung Cerezo Osaka, Justin Hubner Setim dengan Mantan Anak Didik Shin Tae-yong

Jika terjungkal lawan Persib Bandung, maka hampir pasti Persikabo 1973 terdegradasi ke Liga 2 musim depan.

Persikabo secara head to head kalah dari Persita, PSS, dan Arema FC.

Berikut klasemen papan bawah Liga 1:

Posisi Tim Main M S K GM GK SG Poin
14 PSS 29 7 10 12 38 45 −7 31
15 Arema 29 8 7 14 36 52 −16 31
16 Persita 29 8 7 14 33 52 −19 31
17 Bhayangkara 28 3 10 15 27 49 −22 19
18 Persikabo 1973 28 3 8 17 34 55 −21 17

Kondisi tersebut diperparah dengan pergantian pelatih yang baru saja dilakukan Persikabo 1973.

Manajemen Persikabo 1973 telah menunjuk Djadjang Nurdjaman sebagai pelatih baru untuk menyelesaikan sisa enam pertandingan.

Pelatih yang akrab disapa Djanur itu harus beradaptasi lagi dengan skuad yang ada.

"Saya baru datang tiga hari lalu, jadi baru tiga hari latihan bersama anak-anak dan tentunya dalam waktu singkat ini kami maksimal untuk lawan Persib," kata Djanur.

Djanur berupaya untuk membangkitkan motivasi pemain demi mengamankan poin di enam laga tersisa.

"Paling penting adalah membangkitkan motivasi pemain karena saya pikir cukup lama mereka tidak meraih kemenangan," ucap Djanur.

Baca Juga: Belum Jadi Debut di Premier League, Wolverhampton Menjamin Justin Hubner akan Banyak Dimainkan Cerezo Osaka

Pelatih Persikabo 1973, Djadjang Nurdjaman, saat ditemui di Lapangan Luar Pakansari, Bogor, Jawa Barat, 21 November 2022.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih Persikabo 1973, Djadjang Nurdjaman, saat ditemui di Lapangan Luar Pakansari, Bogor, Jawa Barat, 21 November 2022.

"Itu penting untuk dibangkitkan karena faktor mental dalam suatu pertandingan termasuk yang harus diperhatikan," imbuhnya.

Djanur sebagai mantan pelatih Persib juga telah mengetahui kekuatan skuad Maung Bandung.

Persib sedang dalam tren positif usai meraih dua kemenangan beruntun.

"Persib untuk sementara menduduki peringkat kedua klasemen dan tren sangat positif dua laga terakhir dengan enam poin,"

"Tentunya kita harus waspadai, belum lagi kita tahu materi yang dimiliki Persib, semuanya pemain yang berkualitas di Liga 1," jelas Djanur.

Meski begitu, Djanur menegaskan tidak ada yang mustahil di dunia sepak bola.

"Asal kami betul-betul berjuang penuh, fighting spirit, punya keinginan untuk menang, bukan hal mustahil, tidak ada hal yang tidak mungkin, Insya Allah kami bisa meraih tiga poin," pungkas eks pelatih Persela Lamongan tersebut.

Sebaliknya kekhawatiran justru dirasakan pelatih Persib Bojan Hodak.

Menurutnya, motivasi Persikabo 1973 untuk bangkit bisa menjadi masalah bagi pemain Persib di lapangan.

"Sekarang yang berbahaya adalah melawan Persikabo 1973 baru mengganti pelatihnya dan tidak mau kalah lagi," kata Bojan Hodak.

"Ini justru menjadi situasi yang buruk bagi kami. Bagi Persib, ini malah menjadi situasi yang berbahaya," imbuhnya.

Untuk itu, Bojan meminta anak asuhnya untuk tidak meremehkan kekuatan Persikabo 1973.

"Sekarang kami tidak boleh meremehkan mereka," tegas Bojan Hodak.

Laga antara Persikabo 1973 VS Persib disiarkan langsung oleh Indosiar mulai pukul 20.30 WIB.

Pertandingan ini juga bisa disaksikan secara live streaming melalui Vidio.com.

Berikut link live streaming Persikabo 1973 Vs Persib:

LINK

(Disclaimer: Anda perlu berlangganan untuk bisa menyaksikan pertandingan ini)


Editor : Nungki Nugroho
Sumber : Persib.co.id,ligaindonesiabaru.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.