Indonesia Vs Vietnam - Coret 5 Pemain, Philippe Troussier Beberkan Kondisi Tim Jelang Tanding di SUGBK

Nungki Nugroho - Senin, 18 Maret 2024 | 20:45 WIB
Pelatih Timnas Vietnam Philippe Troussier optimistis menghadapi 3 tim kuat Asia dalam FIFA Matchday.
THANHNIEN.VN
Pelatih Timnas Vietnam Philippe Troussier optimistis menghadapi 3 tim kuat Asia dalam FIFA Matchday.

BOLANAS.COM - Pelatih timnas Vietnam, Philippe Troussier, membeberkan kondisi timnya menjelang lawan timnas Indonesia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta.

Timnas Vietnam telah menjalani persiapan terakhir jelang lawan timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Vietnam menghadapi timnas Indonesia dalam dua pertemuan pada 21 dan 26 Maret 2024.

Pertandingan pertama akan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).

Skuad The Golden Warriors rencananya berangkat ke Jakarta pada 19 Maret 2024.

Menjelang keberangkatan, Philippe Troussier memaparkan persiapan timnya kepada Federasi sepak bola Vietnam (VFF).

Baca Juga: Timnas Indonesia Pincang, Vietnam Sesumbar Kantongi Empat Poin di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Pelatih asal Prancis itu menegaskan target utama tandang ke SUGBK.

"Menang juga berarti mewujudkan tujuan untuk melangkah lebih dalam dan lebih jauh di kancah Asia," kata Troussier dilansir dari dantri.vn.

"Namun, tujuan yang ingin kami capai tidaklah ringan atau mudah," imbuhnya.

Troussier mengatakan bahwa 33 pemain yang dipanggil dalam kondisi siap tempur lawan Indonesia.

Malam ini lima pemain akan dicoret untuk menentukan 28 nama yang berangkat ke Jakarta.

"Baik pemain yang tersingkir atau masuk daftar final, mereka semua adalah satu tim, mereka menunjukkan ikatan yang solid," tutur Troussier.

"Kami mendapat kehormatan untuk mewakili negara, demi lambang negara, tetapi tetap bijaksana pertarungan. Kita akan menunjukkan seni bermain bola di lapangan," jelas Troussier.

Seluruh pemain Vietnam siap untuk berjuang mencuri poin di kandang tim Garuda.

"​​​​Pemain Vietnam semuanya adalah pejuang. Mereka selalu berusaha yang terbaik setiap hari, membuktikan setiap hari,"

Baca Juga: Tiga Pemain Dicoret, Timnas Indonesia Sisakan 26 Nama untuk Lawan Vietnam di SUGBK

Skuad timnas Vietnam ketika melawan China di FIFA Matchday Oktober 2023.
VFF.ORG
Skuad timnas Vietnam ketika melawan China di FIFA Matchday Oktober 2023.

"Dalam setiap sesi latihan bertujuan untuk tidak hanya menang, tetapi juga bagaimana cara menang," tutup Troussier.

Vietnam memang diuntungkan dengan persiapan yang lebih awal.

Skuad The Golden Warriors sudah menggelar latihan sejak 15 Maret 2024.

Seluruh pemain yang dipanggil juga merumput di kompetisi lokal alias Liga Vietnam.

Hanya Nguyen Cong Phuong yang memperkuat klub Jepang, Yokohama FC.

Hal ini mempermudah para pemain untuk beradaptasi karena sudah sering berjumpa di klub.

Vietnam juga tak terkendala bahasa seperti Indonesia yang mengkombinasikan pemain lokal dan naturalisasi.

Duel perdana antara Indonesia dan Vietnam akan disiarkan langsung oleh RCTI mulai pukul 20.30 WIB.

Sementara itu, laga kedua bakal berlangsung di Stadion Nasional My Dinh, Hanoi, pada 26 Maret 2024.

Berikut daftar sementara skuad Vietnam untuk lawan Indonesia:

Kiper: Nguyen Filip, Nguyen Dinh Trieu, Nguyen Van Viet

Belakang: Do Duy Manh, Nguyen Thanh Chung, Pham Xuan Manh, Vu Van Thanh, Ho Tan Tai, Bui, Hoang Viet Anh, Giap Tuan Duong, Bui Tien Dung, Nguyen Duc Chien, Nguyen Thanh Binh, Phan Tuan Tai, Le Ngoc Bao, Vo Minh Trong, Truong Tien Anh

Gelandang: Nguyen Quang Hai, Nguyen Hoang Duc, Do Hung Dung, Trieu Viet Hung, Nguyen Thai Son, Nguyen Hai Long, Le Pham Thanh Long, Pham Van Luan, Khuat Van Khang, Tran Ngoc Son

Penyerang: Nguyen Cong Phuong, Nguyen Dinh Bac, Nguyen Van Toan, Nguyen Tien Linh

 


Editor : Nungki Nugroho
Sumber : DANTRI.com.vn
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.