Kualifikasi Piala Dunia 2026 - Media Vietnam Soroti Amarah Shin Tae-yong saat Latihan Timnas Indonesia

Nungki Nugroho - Selasa, 19 Maret 2024 | 14:50 WIB
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, sedang memarahi pemainnya bernama Ramadhan Sananta saat sesi latihan di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Senin (18/1/2024) malam.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, sedang memarahi pemainnya bernama Ramadhan Sananta saat sesi latihan di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Senin (18/1/2024) malam.

BOLANAS.COM - Media Vietnam menyoroti kemarahan Shin Tae-yong ketika memimpin latihan perdana timnas Indonesia jelang tanding di Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Sebanyak 22 pemain telah mengikuti latihan perdana timnas Indonesia menjelang lawan Vietnam.

Termasuk Jay Idzes yang baru pertama kali memenuhi panggilan timnas Indonesia.

Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, memimpin langsung di Stadion Madya, Kompleks Gelora Bung Karno, Senin (18/3/2024), malam WIB.

Juru taktik asal Korea Selatan itu memberi materi latihan ringan untuk Ramadhan Sananta dan kawan-kawan.

"Kami melakukan latihan pemulihan yang ringan," kata Shin Tae-yong dikutip dari situs resmi PSSI.

Baca Juga: Shin Tae-yong Beberkan Kondisi Pemain Timnas Indonesia di Latihan Perdana Jelang Lawan Vietnam

"Sisa dua hari lagi kami akan melawan Vietnam. Kami akan mempersiapkan tim ini untuk melawan Vietnam supaya bagaimana caranya kami harus menang," ujarnya menambahkan.

Meski hanya latihan ringan, Shin sempat menunjukkan amarah kepada Ramadhan Sananta.

Sentilan STY kepada striker Persis Solo itu bahkan turut dipantau oleh media Vietnam, soha.vn.


Editor : Nungki Nugroho
Sumber : Soha.vn
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.