Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong Kini Punya Alasan Bisa Kalahkan Irak

Lukman Adhi Kurniawan - Kamis, 28 Maret 2024 | 15:18 WIB
Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong tersenyum saat memberikan keterangan kepada pers di Media Center Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Rabu (20/3/2024) siang.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong tersenyum saat memberikan keterangan kepada pers di Media Center Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Rabu (20/3/2024) siang.

Mengutip catatan laman statistik Transfermarkt, dalam delapan pertemuan, Indonesia hanya menang satu kali, Irak menang lima kali, sisanya imbang.

Satu-satunya kemenangan itu terjadi tahun 1968 dalam turnamen Asia untuk kualifikasi Olimpiade di Stadion Utama GBK.

Indonesia menang tipis 2-1 dalam pertandingan itu.

Baca Juga: Rizky Ridho Fenomenal, Tak Gugup Bersanding dengan Bek Premier League dan Calon Serie A

Meski di atas kertas kemampuan Indonesia masih jauh di bawah Irak, tapi kali ini Shin Tae-yong dan pasukannya tak gentar.

"Saya melihat positif, apalagi kali ini di kandang juga," tegas Shin Tae-yong.

Pelatih berusia 53 tahun tersebut berjanji akan mempersembahkan kemenangan.

Dia sudah sangat yakin dengan perkembangan para pemainnya, apalagi dengan sejumlah naturalisasi.

"Saya akan berusaha maksimal memberi kebahagiaan kepada para suporter kita."

"Kita melawan Irak untuk menang juga," tandasnya.


Editor : Taufik Batubara
Sumber : Transfermarkt.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.