Hasil Liga 1 - Persikabo 1973 Resmi Terdegradasi usai Dibantai Persik Kediri

Nungki Nugroho - Kamis, 28 Maret 2024 | 22:21 WIB
Duel pemain Persik Kediri dan Persikabo 1973 pada pekan ke-30 Liga 1 2023/2024.
INSTAGRAM.COM/PERSIKABO1973
Duel pemain Persik Kediri dan Persikabo 1973 pada pekan ke-30 Liga 1 2023/2024.

BOLANAS.COM - Persikabo 1973 dipastikan terdegradasi ke Liga 2 musim depan usai kalah 5-2 dari Persik Kediri pada pekan ke-30 Liga 1 2023/2024.

Persikabo 1973 tak mungkin lagi beranjak dari tiga besar terbawah klasemen Liga 1 2023/2024.

Skuad berjuluk Laskar Padjadjaran itu kembali menelan kekalahan 5-2 dari Persik Kediri di Stadion Brawijaya, Kediri, Kamis (28/3/2024).

Persik Kediri membuka keunggulan lewat gol Flavio Silva pada menit ke-14.

Meneruskan umpan Jeam Kelly Sroyer, sundulan Flavio berhasil membobol gawang Persikabo yang dikawal oleh Syahrul Trisna.

Lima menit berselang Flavio mencatatkan brace untuk tuan rumah.

Baca Juga: Tiga Alasan Hokky Caraka Selalu Dimainkan Shin Tae-yong di Timnas Indonesia

Lagi-lagi Jeam Kelly Sroyer menjadi aktor di balik gol Flavio.

Umpan winger timnas U-23 Indonesia itu berhasil diteruskan oleh sontekan Flavio Silva.

Persikabo 1973 lantas menaikkan intensitas serangan guna mengejar ketertinggalan.

Pada menit ke-31, sundulan Didik Wahyu masih melambung di atas gawang.

Persikabo justru kembali kecolongan oleh gol Flavio Silva pada menit ke-34.

Penyerang asal Brasil itu sukses mencatat hattrick usai memenangi duel dengan pemain bertahan Persikabo 1973.

Bola chip Flavio tak bisa dibendung oleh kiper ketiga timnas Indonesia.

Renan Silva nyaris menambah keunggulan Persik andai sepakannya tak digagalkan Syahrul pada menit ke-38.

Flavio Silva membukukan quattrick berkat golnya pada menit ke-43.

Baca Juga: Malaysia Disalip Indonesia di Ranking FIFA, Kim Pan-gon Pasang Badan Pemain Naturalisasinya Main Amburadul

Ia sukses merebut bola dari Didik Wahyu untuk kemudian menceploskan bola ke sudut kanan gawang.

Persikabo 1973 mendapat hadiah penalti usai Frengky Missa dijatuhkan Anderson Nascimento.

Yandi Sofyan yang menjadi eksekutor sukses membobol gawang Dikri Yusron pada menit ke-45.

Skor 4-1 untuk keunggulan Persik menutup jalannya pertandingan babak pertama.

Pada babak kedua, Persik masih belum mengendorkan serangan meski unggul telak.

Tendangan placing Flavio Silva masih melambung pada menit ke-62.

Dua menit berselang Yandi Sofyan kembali memperkecil ketertinggalan.

Sepakan Yandi meneruskan umpan Syahrul Lasinari tak bisa dibendung Dikri Yusron.

Pada menit ke-75, peluang Persikabo lewat Pedro Augusto masih melambung.

Persik mendapat hadiah penalti usai Mochamad Supriadi dijatuhkan pada menit ke-81.

Flavio Silva mencatatkan gol kelimanya pada laga ini lewat eksekusi titik putih.

Skor 5-2 untuk kemenangan tuan rumah menjadi hasil akhir pertandingan.

Kekalahan ini membuat Persikabo 1973 tak mungkin lagi beranjak dari zona degradasi meski masih menyisakan empat pekan.

Persikabo 1973 berada di dasar klasemen dengan 17 poin.

Tim besutan Djadjang Nurdjaman berselisih 14 angka dari peringkat ke-15 klasemen.

Susunan Pemain:

Persik Kediri (4-4-2): 31-Dikri Yusron Afafa; 57-Ahmad Nuri Fasya, 16-Al Hamra Hehanussa, 2-Anderson do Nascimento Carneiro, 7-Yusuf Meilana; 11-Ady Eko Jayanto, 28-Jose Pedro Valente, 6-Krisna Bayu Otto, 10-Renan da Silva; 77-Flavio Antonio da Silva, 39-Jeam Kelly Sroyer

Cadangan: 13-Faris Aditama, 27-Fitra Ridwan, 78-Vava Mario, 24-Ahmad Agung Setia Budi, 54-Moch Supriadi, 69-Rangga Widiansyah, 88-M Hary Fatwa, 66-Eko Saputro, 97-Mohammad Khanafi, 8-Arthur Daniel Irawan

Pelatih: Marcelo Rospide

Persikabo 1973 (4-5-1): 26-Syahrul Trisna Fadillah; 34-Andy Setyo, 13-Didik Wahyu, 44-Edurado Santos, 58-Frengky Missa; 93-Joao Pedro Oliveira, 10-Kaven Steven Alema Bustos, 28-Lucky Octavianto, 69-Manahati Lestusen, 12-Roni Sugeng; 99-Yandi Sofyan

Cadangan: 4-Syahrul Lasinari, 40-Pedro Augusto Carvalho, 17-Caique Medeiros Basilio, 27-Muhammad Shofa Selantika, 20-Moch Diky Indriyana, 5-Iman Fathurohman, 23-Dona Saputra, 8-Reza Irfana, 19-Fajar Ramadhan Ginting, 18-Muhammad Kemaluddin

Pelatih: Djajang Nurdjaman

Standings provided by Sofascore


Editor : Nungki Nugroho
Sumber : instagram.com/officialpersikabo
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.