Termasuk Nathan Tjoe-A-On, 15 Pemain Timnas Senior Bisa Dipanggil Shin Tae-yong untuk Piala Asia U-23 2024

Nungki Nugroho - Sabtu, 30 Maret 2024 | 17:30 WIB
Skuad timnas Indonesia saat menghadapi Vietnam di Stadion National My Dinh, Hanoi, Selasa (26/3/2024).
PSSI.ORG
Skuad timnas Indonesia saat menghadapi Vietnam di Stadion National My Dinh, Hanoi, Selasa (26/3/2024).

BOLANAS.COM - 15 pemain timnas senior berpotensi dipanggil kembali oleh Shin Tae-yong untuk memperkuat timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23 2024.

Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, akan memenuhi hajat terakhir dari PSSI untuk perpanjangan kontrak.

Juru taktik asal Korea Selatan itu ditargetkan bisa membawa timnas U-23 Indonesia melaju ke delapan besar Piala Asia U-23 2024.

Misi pertama Shin Tae-yong telah berhasil dengan mengantar Indonesia lolos ke 16 besar Piala Asia untuk pertama kalinya.

Asisten Shin Tae-yong, Nova Arianto, membeberkan ada 27 nama yang dipanggil untuk persiapkan untuk Piala Asia U-23 2024.

Kini, ia diminta mempersiapkan timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23 2024.

Baca Juga: Wonderkid Persib Terancam Batal Bela Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23 2024

Shin tak perlu pusing dalam menyusun skuad untuk timnas U-23 Indonesia.

Pasalnya, sebagian besar skuad timnas senior diisi oleh pemain-pemain U-23.

Namun, PSSI masih memastikan lagi tim yang berkenan melepas pemainnya.

"Terdapat 27 pemain. Iya masih fluktuatif, kita masih menunggu siapa yang boleh dan tidak,"

"Tetapi harapannya sih semoga semua bisa dibawa ke Dubai (untuk TC)," tutur Nova Arianto.

Setidaknya 15 pemain dari timnas senior yang bisa mengisi skuad timans U-23 Indonesia.

Di posisi penjaga gawang ada nama Ernando Ari dan Adi Satryo.

Lalu enam pemain bertahan masih bisa untuk main di tim U-23 yaitu Nathan Tjoe, Rizky Ridho, Justin Hubner, Pratama Arhan, Muhammad Ferarri, dan Elkan Baggott.

Nathan Tjoe-A-On dan Justin Hubner akan menjadi nama baru karena sebelumnya tidak main di Kualifikasi Piala Asia U-23 2024.

Baca Juga: Profil Ole Romeny, Pelengkap Kepingan Puzzle Skuad Naturalisasi Timnas Indonesia?

Pelatih timnas U-23 Indonesia, Shin Tae-yong, saat memberikan keterangan pers pascafinal Piala AFF U-23 2023.
PSSI.ORG
Pelatih timnas U-23 Indonesia, Shin Tae-yong, saat memberikan keterangan pers pascafinal Piala AFF U-23 2023.

Akan tetapi, peluang bergabungnya Nathan dan Hubner sangat sulit karena Piala Asia U-23 tak masuk kalender FIFA.

Di lini tengah terdapat tiga pemain yaitu Arkhan Fikri, Marselino Ferdinan, dan Ivar Jenner.

Sedangkan pos penyerangan, Shin Tae-yong bisa memanggil Rafael Struick, Witan Sulaeman, Ramadhan Sananta, dan Hokky Caraka.

Hingga berita ini dimuat, PSSI belum merilis daftar resmi pemain yang disiapkan untuk Piala Asia U-23 2024.

Padahal rencananya skuad Garuda Muda akan dikirim ke Dubai untuk menjalani pemusatan latihan.

Para pemain timnas U-23 Indonesia dijadwalkan berkumpul di Jakarta pada 31 Maret 2024.

"Saya sudah mengirim surat ke beberapa klub yang menaungi pemain abroad," kata Ketua Badan Tim Nasional, Sumardji.

"Ada beberapa yang sudah memberikan jawaban tetapi juga ada yang belum berikan jawaban," imbuhnya.

Rencananya timnas U-23 Indonesia berangkat ke Dubai pada 1 April, untuk selanjutnya menjalani pemusatan latihan hingga 11 April 2024.

Berikut daftar pemain timnas senior yang bisa membela timnas U-23 Idnonesia:

Kiper: Ernando Ari, Adi Satryo

Belakang: Nathan Tjoe, Rizky Ridho, Justin Hubner, Pratama Arhan, Muhammad Ferarri, Elkan Baggott

Gelandang: Arkhan Fikri, Marselino Ferdinan, Ivar Jenner

Depan: Rafael Struick, Witan Sulaeman, Ramadhan Sananta, Hokky Caraka

 


Editor : Nungki Nugroho
Sumber : BolaSport.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.