Andai Alfeandra Dewangga Gabung Sejak Piala Asia U-23, Ia Pemain Paling Mirip Nathan Tjoe-A-On

Najmul Ula - Minggu, 5 Mei 2024 | 14:32 WIB
Bek timnas U-22 Indonesia, Alfeandra Dewangga, saat ditemui di Hotel Fairmont, Senayan, Jakarta, Jumat (19/5/2023) malam.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Bek timnas U-22 Indonesia, Alfeandra Dewangga, saat ditemui di Hotel Fairmont, Senayan, Jakarta, Jumat (19/5/2023) malam.

BOLANAS.COM - Alfeandra Dewangga menyertai timnas U-23 Indonesia di Prancis, profilnya sangat berguna jika bergabung sejak Piala Asia U-23.

Timnas U-23 Indonesia mendapatkan satu pemain berharga untuk melakoni play-off Olimpiade 2024.

Garuda Muda akan menantang Guinea pada play-off AFC CAF di Clairefontaine, Prancis, Kamis (9/5/2024).

Menghadapi laga tersebut, PSSI menambah jumlah anggota skuad dengan memanggil pemain lain.

Dari luar negeri, Elkan Baggott yang membela Ipswich Town telah menerima surat panggilan.

Dari dalam negeri, Alfeandra Dewangga dipastikan menyusul rekan-rekannya di negara asal Kylian Mbappe.

"Dewangga dipastikan akan berangkat ke Prancis," ujar anggota Exco PSSI Arya Sinulingga kepada BolaSport.com.

"Tim sudah jalan dibagi ke dalam dua kloter ke Prancis."

"Untuk Elkan dan Hubner terus kami usahakan, ditunggu saja," tandasnya.

Baca Juga: Murid Wenger Berkhayal Guinea Bawa Pulang Medali Olimpiade, Langkahi Dulu Garuda Muda


Editor : Najmul Ula
Sumber : BolaSport.com,Transfermarkt.co.id
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.