Persib Bandung Pamer Sekaligus Teror Madura United

Hery Prasetyo - Jumat, 24 Mei 2024 | 05:00 WIB
Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, memberikan keterangan saat jumpa pers Liga 1 2023/2024. Ia yakin memiliki tim yang baik dan siap mengalahkan Madura United di final Championship Series Liga 1 2023-2024.
PERSIB.CO.ID
Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, memberikan keterangan saat jumpa pers Liga 1 2023/2024. Ia yakin memiliki tim yang baik dan siap mengalahkan Madura United di final Championship Series Liga 1 2023-2024.


BOLANAS.COM - Persib Bandung pamer memiliki tim yang sangar dan siap memenangkan pertandingan lawan Madura United di leg pertama final Championship Series Liga 1, Minggu (26/5/2024).

Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, langsung memamerkan skuadnya yang menurutnya dalam kondisi prima.

Kondisi tim Persib yang sedang baik itu seharusnya menjadi teror bagi Madura United, bukan untuk diremehkan.

Keyakinan akan mampu memenangkan pertandingan dimiliki Bojan Hodak karena kondisi timnya itu.

"Mereka harus memikirkan kami. Kami memiliki Ciro (Alves), Stefano (Beltrame), David (Da Silva), tegas Bojan Hodak seperti dikutip Persib.co.id, memamerkan bintang-bingangnya.

Tak hanya itu, mantan pemain nasional, Febri Hariyadi juga dalam keadaan prima.

"(Belum lagi) ada Marc (Klok)," lanjutnya.

Meski memamerken kekuatannya, bukan berarti Bojan hodak meremehkan Madura United.

Menurutnya, Madura United tetap lawan yang tangguh dan harus diwaspadai pergerakannya.

Bojan secara menilai, lini tengah Madura United sangat berbahaya.

Meski begitu, lini depan mereka juga tak boleh disepelekan.


Editor : Hery Prasetyo
Sumber : Persib.co.id,Tribun Jatim
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.