Permainan Nakal Terdeteksi VAR, Bali United Terpincang-pincang Lawan Borneo FC

Nungki Nugroho - Sabtu, 25 Mei 2024 | 20:50 WIB
Duel gelandang Bali United, Eber Bessa, dengan pemain Borneo FC, Kei Hirose, pada perebutan peringkat ketiga Liga 1 2023/2024.
X.COM/BALIUTD
Duel gelandang Bali United, Eber Bessa, dengan pemain Borneo FC, Kei Hirose, pada perebutan peringkat ketiga Liga 1 2023/2024.

BOLANAS.COM - Bali United terpincang-pincang lawan Borneo FC usai permainan nakalnya terdeteksi Video Assistant Referee (VAR) pada leg pertama perebutan peringkat ketiga Liga 1 2023/2024. 

Bali United sebenarnya diuntungkan menjamu Borneo FC lebih dulu dalam perebutan peringkat ketiga pada Sabtu (25/5/2024).

Bali United juga bisa menggunakan kembali Stadion Kapten I Wayan Dipta.

Sebelumnya, tim besutan Stefano Cugurra itu harus menepi dari Dipta saat lawan Persib Bandung di semifinal.

Namun bukannya mencuri keunggulan, Serdadu Tridatu malah terpincang-pincang.

Bali United kesulitan menembus pertahanan Borneo yang dikawal Silverio Silva dan Muhammad Alfharezzi Buffon.

Baca Juga: Satu Permintaan Khusus Bojan Hodak untuk Bobotoh saat Persib Vs Madura United

Peluang bertubi-tubi Bali United mentah di tangan Angga Saputro.

Petaka justru menimpa runner-up Liga 1 2022/2023 tersebut pada menit ke-60.

Gelandang flamboyan, Eber Bessa, diusir keluar lapangan oleh wasit Yudi Nurcahya.


Editor : Nungki Nugroho
Sumber : X.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.