Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Iklan Marselino Ferdinan Sebelum Deadline Bursa Transfer, Dua Gol untuk Oxford U-21 Agar Pikat Klub Lain?

Najm Ula - Rabu, 22 Januari 2025 | 14:00 WIB
Pemain timnas Indonesia, Marselino Ferdinan masuk daftar susunan pemain Oxford United vs Hull City di Champhionship.
Instagram @oufcofficial
Pemain timnas Indonesia, Marselino Ferdinan masuk daftar susunan pemain Oxford United vs Hull City di Champhionship.

BOLANAS.COM - Marselino Ferdinan "menjajakan diri" dengan mencetak dua gol untuk Oxford United U-21 pada jendela transfer Januari.

Marselino Ferdinan beraksi pada saat yang tepat untuk menentukan kariernya pada paruh kedua musim 2024/25.

Sepanjang paruh musim pertama, pemain 20 tahun itu praktis minim bermain di level klub.

Catatan bermainnya bersama Oxford United hanya berupa satu laga bersama tim U-21, serta delapan menit bersama tim senior di Piala FA.

Statistiknya sedikit tertolong dengan menit bermain bersama timnas Indonesia, termasuk membobol Arab Saudi pada November lalu.

Kini pada bursa transfer Januari, Marselino berada di persimpangan jalan.

Jika bertahan di Oxford, ia bisa dipastikan akan menghadapi enam bulan yang berat tanpa banyak bermain.

Jika memutuskan hengkang, ia harus mau merumput di level lebih rendah demi mencari menit main reguler.

Pelatih Gary Rowett mengindikasikan bakal mendepak pemain pinggiran semacam Marselino.

Baca Juga: Kerugian Besar Persib dalam Balapan Juara dengan Persija, Rachmat Irianto Absen Hingga Akhir Musim

Editor : Najm Ula
Sumber : oxfordmail.co.uk
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.