Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Mantan staf pelatih timnas Indonesia, Kim Jong-jin, menyebut Marc Klok telah berkhianat dengan pernyataan yang disampaikannya soal kepemimpinan Shin Tae-yong.
Hal tersebut disampaikan Kim ketika Kim Jong-jin ketika diwawancara Deddy Corbuzier.
Mantan video analis timnas Indonesia itu tampak geram dengna rumor di media sosial soal pemecatan Shin Tae-yong.
STY dituding memiliki masalah komunikasi dengan para pemain timnas Indonesia.
Bahkan sampai muncul pernyataan dari pemain timnas Indonesia, Marc Klok.
Gelandang Persib Bandung itu memang pernah merasakan tangan dingin STY di Piala Asia 2023.
Klok sempat berkoar-koar di media tentang kepemimpinan Shin Tae-yong layaknya diktator.
Klok menyebut pemain yang berusaha mengajak diskusi dengan STY justru dicoret dari skuad.
Pernyataan tersebut disampaikan Klok saat diwawancara oleh media Belanda, ESPN NL.
Baca Juga: Usai Kalah di Derbi Jateng, PSIS Semarang Koar-koar Sedang Terlilit Utang
Editor | : | Nungki Nugroho |
Sumber | : | Youtube.com |