Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

3 Tahun Terbuang di Jepang dan Korea, Pratama Arhan Akhirnya Kembali Main Reguler bersama Klub Thailand

Najm Ula - Minggu, 26 Januari 2025 | 16:30 WIB
Pratama Arhan saat diumumkan bergabung bersama klub Liga Thailand, Bangkok United
Pratama Arhan Instagram
Pratama Arhan saat diumumkan bergabung bersama klub Liga Thailand, Bangkok United

BOLANAS.COM - Pratama Arhan kembali bermain reguler di level klub setelah tiga tahun terbuang di Jepang dan Korea Selatan.

Kepindahan ke Liga Thailand langsung berbuah manis bagi karier Pratama Arhan.

Bek kiri timnas Indonesia itu membutuhkan menit main reguler usai tiga musim tak produktif.

Ia menghabiskan dua musim di Tokyo Verdy dan semusim di Suwon FC tanpa banyak bermain.

Jumlah penampilannya di J2 League dan K-League 1 hanya bisa dihitung dengan jari.

Alih-alih bermain reguler di klub, ia justru mendapatkan atmosfer kompetitif bersama timnas.

Saat ini, jumlah capsnya untuk tim Garuda jauh lebih banyak ketimbang penampilan total bersama klub.

Situasi itu segera berubah begitu Arhan menginjakkan kaki di Thai League.

Pemain 23 tahun itu bergabung Bangkok United yang bertengger di papan atas klasemen.

Baca Juga: Pelatih Persija Bela Ferarri yang Kena Rapor Merah di Piala AFF: Semua Pemain Hebat Pernah Lakukan Kesalahan!

Editor : Najm Ula
Sumber : Transfermarkt.co.id

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

TERPOPULER