Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dipulangkan dari Oxford United, Eks Rekan Setim Marselino Ferdinan Langsung Nyekor di Europa League

Nungki Nugroho - Jumat, 31 Januari 2025 | 16:30 WIB
Marselino Ferdinan debut bersama Oxford United di Piala 2024.
Instagram @oufcofficial
Marselino Ferdinan debut bersama Oxford United di Piala 2024.

BOLANAS.COM - Mantan rekan setim Marselino Ferdinan langsung mencetak gol di Europa League usai dipulangkan dari Oxford United.

Oxford United melepas beberapa pemain pada bursa transfer Januari 2025.

Salah satunya pemain pinjaman dari Tottenham Hotspur, Dane Scarlett.

Penyerang berusia 20 tahun itu ditarik kembali oleh Spurs setelah masa peminjamannya berakhir pada 20 Januari 2025.

Scarlett langsung nyekor setelah kembali memperkuat Spurs di ajang Europa League.

Bomber asal Inggris itu mencetak gol pembuka Spurs dalam kemenangan 3-0 atas IF Elfsborg di Tottenham Hotspur Stadium pada Jumat (31/1/2025) dini hari WIB.

Tak hanya itu, Scarlett juga mencetak assist untuk gol kedua Spurs yang dicetak Oyindamola Ajayi.

Scarlett mendapat pujian dari pelatih Tottenham Hotspur, Ange Postecoglou.

"Seluruh tim telah bermain dengan baik, seperti yang saya katakan, kami membutuhkan beberapa pemain muda untuk memberikan dampak bagi tim, bukan hanya tiga pencetak gol," kata Postecoglou.

Baca Juga: Indra Sjafri Ungkap Kekurangan Timnas U-20 Indonesia usai Tampil di U-20 Challenge Series 2025

Editor : Nungki Nugroho
Sumber : oxfordmail.co.uk
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.