Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Pelatih timnas futsal Indonesia, Hector Souto, memuji penampilan anak asuhnya meski rekor unbeaten hancur di tangan Argentina.
Hector Souto mengaku puas dengan penampilan anak asuhnya di Four Nations World Series 2025.
Timnas Futsal Indonesia telah menjalani tiga pertandingan internasional di Jakarta International Velodrome, Jakarta Timur.
Indonesia meraih dua kemenangan dan satu kali kekalahan.
Dua kemenangan didapat dari Jepang dan Arab Saudi, sedangkan satu kekalahan didapat dari Argentina.
Hector menilai anak asuhnya telah menunjukkan permainan terbaik.
"Secara keseluruhan, saya puas dengan turnamen yang kami lakukan," kata Souto dikutip dari Antara News.
"Persiapannya hanya tiga hari. Di gim pertama memang benar Jepang sangat kuat," ucapnya menambahkan.
Namun, Souto menyebut Evan Soumilena dkk telah menunjukkan identitas tim Indonesia.
Editor | : | Nungki Nugroho |
Sumber | : | Antaranews.com |