Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Marselino Ferdinan membuang dua tahun di Eropa untuk menjadi pemain yang hanya berlatih tanpa bertanding di Liga Inggris dan Belgia.
Marselino Ferdinan harus segera menyadari sedang berada dalam trayektori karier yang mengkhawatirkan.
Pemain 20 tahun itu merantau ke Eropa untuk mengembangkan diri setelah tampil reguler di Liga 1 bersama Persebaya.
Dua tahun di Eropa, apa yang didapat Marselino bisa dikatakan tak sesuai harapan.
Wonderkid timnas Indonesia itu bisa dikatakan hanya bermain reguler pada musim 2022/23 bersama KMSK Deinze.
Saat itu, ia mencetak satu gol dalam empat pertandingan selama tiga bulan terakhir kasta dua Liga Belgia.
Musim 2023/24, ia mengalami cedera pada sepanjang paruh musim pertama, walau menjadi pilihan utama pada masa pramusim.
Partisipasi di Piala Asia 2023 dan Piala Asia U-23 2024 membuat menit bermainnya mendekati nihil pada musim kedua bersama Deinze.
Musim 2024/25, Marselino menatap musim penuh tanpa agenda mayor timnas Indonesia, sehingga semestinya bisa berkontribusi kepada klub.
Editor | : | Najm Ula |
Sumber | : | Transfermarkt.co.id |