Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - PT Liga Indonesia Baru (LIB) berencana mengubah total format Liga 2 pada musim depan.
Kompetisi Liga 2 2024/2025 telah resmi berakhir dengan PSIM Yogyakarta sebagai juara.
Tiga tim dipastikan naik kasta ke Liga 1 musim depan yakni PSIM, Bhayangkara FC, dan Persijap Jepara.
Delapan tim degradasi ke Liga 3 antara lain Nusantara United, Persikota, Dejan FC, Persikabo 1973, Gresik United, Persewar, Persipa, RANS Nusantara, dan Persibo.
Format Liga 2 musim ini menuai kritikan salah satunya dari eks timnas Indonesia, Ade Suhendra.
Pelatih Adhyaksa FC itu menyoroti format babak degradasi yang dianggap tidak adil.
"Ini skema yang menurut saya kurang adil, kurang fair di Liga 2," kata Ade Suhendra di Stadion Sriwedari, Surakarta, pada 11 Januari 2024.
Baca Juga: Regulasi Unik Play-off Degradasi Liga 2 2024/2025, Klub Milik Keponakan Erick Thohir Kena Imbasnya
"Tim seperti kita (Adhyaksa) yang punya poin banyak kemudian sama-sama mulai dari nol dengan tim yang mungkin poinnya cuma empat."
"Bahkan Persewar Waropen yang awalnya -7 kembali bermain dengan poin nol. Persewar Waropen seperti dapat bonus," imbuhnya.
Editor | : | Nungki Nugroho |
Sumber | : | BolaSport.com,BolaNas.com |